Profil Carsten Olsen, Bule Tampan yang Dapat Restu Nikita Mirzani Menjadi Pacar Lolly

Sosok Tampan Ini Menjadi Saingan Vadel Badjideh dalam Memenangkan Hati Lolly
Sumber :
  • Instagram @carstenolsen

Jakarta, VIVA – Nama Carsten Olsen mendadak ramai diperbincangkan setelah fotonya bersama Laura Meizani Nasseru Arsy atau yang akrab disapa Lolly, diunggah oleh Nikita Mirzani di Instagram Story beberapa waktu lalu, Meski unggahan tersebut segera dihapus, netizen sudah terlanjur menangkap momen itu dan penasaran dengan sosok pria tampan tersebut.

Meskipun belum ada konfirmasi resmi mengenai hubungan mereka, netizen menduga bahwa Carsten adalah sosok pengganti Vadel Badjideh sebagai kekasih Lolly.

Selain itu, Carsten juga disebut-sebut pernah menjalin hubungan dengan Valerie Thomas yang merupakan putri aktor senior Jeremy Thomas. Hal ini semakin membuat netizen tertarik dengan kehidupan pribadinya.

Siapa Carsten Olsen?

Carsten Olsen seorang pemuda asal Copenhagen, Denmark yang kini tinggal di Jakarta. Carsten Olsen diketahui memiliki darah campuran dengan Indonesia. Pada tahun 2015, ia pernah mengunggah foto saat berada di Kalimantan dengan keterangan "Pulang Kampung (yes I'm from Kalimantan)". 

Carsten juga memiliki latar belakang pendidikan dan karir yang cukup mentereng. Berdasarkan informasi dari LinkedIn yang diduga miliknya, Carsten adalah lulusan Copenhagen Business School dan Copenhagen Business Academy, dua institusi pendidikan ternama di Denmark.

Di dunia pekerjaan, ia memiliki keahlian di bidang pemasaran dan manajemen penjualan. Beberapa perusahaan yang tercatat pernah menjadi tempat kerjanya adalah Longi Group dan Orson Lumey. 

Hard Gumay Terawang Ada Kabar Baik untuk Dokter Reza Gladys, Bakal Menang Lawan Nikita Mirzani?

Tak hanya itu, melalui akun Instagramnya, diketahui bahwa ia adalah seorang musisi yang telah menciptakan beberapa lagu remix dan lagu orisinal. 

Ternyata, Carsten ternyata berada dalam lingkaran pertemanan yang sama dengan arti Matthew Thomas dan Verrell Bramasta dalam grup eksklusif bernama The Good Vellas.

Dokter Reza Gladys Beri Respons Usai Nikita Mirzani Ditahan Polisi
Nikita Mirzani dan Reza Gladys.

Terungkap! Ini Alasan Reza Gladys Laporkan Nikita Mirzani ke Polisi

Reza Gladys akhirnya memberikan penjelasan terkait langkah hukum yang diambilnya terhadap Nikita Mirzani, yang berujung pada penahanan sang selebriti.

img_title
VIVA.co.id
11 Maret 2025