Terpopuler: Taqy Malik Sebut Ada Upaya Pengalihan Isu Besar, Hingga Celine Evangelista Dikabarkan Mualaf
- IG @taqy_malik
Jakarta, VIVA – Taqy Malik terlihat bereaksi setelah namanya dengan empat publik figur lainnya terkait dengan kabar pemeriksaan dirinya sebagai saksi untuk kasus dugaan investasi bodong robot trading Net89. Ramainya pemberitaan tersebut membuat Taqy Malik angkat bicara.Â
Kabar mengenai Taqy Malik menjadi pemberitaan yang paling menarik pembaca sepanjang Minggu 26 Januari 2025. Selain pemberitaan tersebut, pemberitaan lainnya juga tak kalah menariknya. Seperti apa? Berikut ini rangkumannya.Â
1. Ramai Pemberitaan Tentangnya, Taqy Malik Sebut Sebagai Upaya Pengalihan Isu Besar di Tanah Air
Beberapa hari ini sosok Taqy Malik, hingga Atta Halilintar menjadi sorotan publik. Hal ini menyusul dengan pemberitaan yang menyebut nama keduanya dan tiga publik figur lainnya yakni Kevin Aprilio, Mario Teguh dan Adry Prakarsa yang diperiksa Bareskrim Polri terkait kasus dugaan investasi bodong robot trading, Net89.  Melalui Instagram stories miliknya, Taqy Malik mengungkap kejanggalan terhadap masalah ini. Dia menilai bahwa kembali ramainya kabar tentang dirinya yang diperiksa sebagai saksi untuk kasus tersebut merupakan sebuah pengalihan isu.
Selengkapnya di sini.
2. Celine Evangelista Resmi Mualaf?
Sosok Celine Evangelista mendadak jadi sorotan pengguna media sosial usai unggahannya di media sosial Jumat kemarin. Dalam unggahan tersebut Celine Evangelista terlihat bertemu dengan Menteri Agama, Nasaruddin Umar di Masjid Istiqlal.
Selengkapnya di sini.
3. Dikritik Pedas Usai Diperiksa Sebagai Saksi Kasus Robot Trading, Taqy Malik Minta Publik Istighfar
Taqy Malik angkat bicara perihal pemberitaan tentang dirinya yang ramai di media sosial terkait pemeriksaan dirinya sebagai saksi untuk kasus investasi bodong robot trading, Net89. Banyak publik yang kemudian mengkritik pedas bahkan menyindir terutama pada sosok Taqy Malik. Ramainya kritik pedas yang dialamatkan dari netizen membuat Taqy Malik angkat bicara.
Selengkapnya di sini.
4. Kata anak Desy Ratnasari Tentang Kedekatan Ruben Onsu dan Ibunya
Kedekatan antara presenter Ruben Onsu dan artis Desy Ratnasari terus menjadi sorotan publik. Salah satu aspek yang menjadi perhatian adalah hubungan Ruben dengan putri Desy, Nasywa Nathania Hamzah. Dalam beberapa kesempatan, Nasywa kerap terlihat hadir di antara Ruben dan Desy, seolah menjadi "orang ketiga" dalam hubungan mereka.
Selengkapnya di sini.