Justin Bieber Mendadak Unfollow Hailey Bieber di Instagram, Isyaratkan Cerai?

Justin Bieber dan Hailey
Sumber :
  • IG @haileybieber

Jakarta, VIVA – Pasangan selebriti Justin Bieber dan Hailey Bieber kembali menjadi sorotan publik setelah beredar kabar bahwa keduanya tengah mengalami masalah dalam rumah tangga. Spekulasi ini mencuat setelah Justin terlihat berhenti mengikuti akun Instagram istrinya.

Aksi Justin ini sontak membuat para penggemar heboh dan kembali mempertanyakan keharmonisan rumah tangga pasangan yang menikah pada tahun 2018 ini. Apalagi baru beberapa waktu lalu, keduanya terlihat sangat mesra dan bahkan sempat memperbarui janji pernikahan mereka.

Justin Bieber dan Hailey Baldwin.

Photo :
  • AP

"Apakah mereka benar-benar berpisah?" tulis salah satu penggemar di media sosial. 

"Semoga ini hanya kesalahpahaman," tambah penggemar lainnya.

Namun, tindakan Justin yang tiba-tiba berhenti mengikuti Hailey di Instagram seolah menjadi pertanda adanya masalah yang lebih serius. Apalagi, ini bukan kali pertama pasangan ini dihadapkan pada rumor perpisahan.

Ironisnya, rumor perpisahan ini muncul tak lama setelah Justin dan Hailey menyambut kelahiran anak pertama mereka, seorang putra bernama Jack. Keduanya juga baru saja menikmati liburan romantis bersama di Aspen.

Melalui akun Instagram pribadinya, Justin saat itu membagikan kabar gembira ini dengan mengunggah foto kaki mungil sang buah hati. 

Justin Bieber Angkat Bicara Setelah Keciduk Unfollow Hailey Bieber di Instagram

Justin Bieber, Hailey Bieber dan Jack Blues Bieber

Photo :
  • Instagram @justinbieber

"Selamat datang di rumah, Jack Blues Bieber," tulis Justin dalam keterangan fotonya.

Terungkap! Alasan Justin Bieber Unfollow Orang-Orang Terdekat Termasuk Usher

Sejak kelahiran Jack, Justin dan Hailey lebih memilih untuk menjauh dari sorotan publik. Mereka ingin fokus pada keluarga kecil mereka dan menikmati momen-momen berharga bersama sang buah hati. 

Meskipun begitu, pasangan ini tetap aktif di media sosial dan sesekali membagikan momen-momen manis bersama Jack.

Disebut Lagi 'BU' dan Punya Utang, Justin Bieber Bakal Comeback Musik Tahun 2025
Penampilan terbaru Justin Bieber yang berjenggot

Detik-detik Justin Bieber Ngamuk Labrak Paparazzi, Emosi Disebut Gak Stabil Usai Rumor Cerai Hingga Kasus P Diddy

Justin Bieber tak kuasa menahan emosi usai kencan sarapan bersama sang istri, Hailey Bieber. Dalam sebuah video viral, sang penyanyi nampak bersitegang dengan paparazzi.

img_title
VIVA.co.id
26 Februari 2025
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut