Terjatuh dari Tangga, Sinyorita Dilarikan ke RS dalam Kondisi Darurat

Sinyorita.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Laras Devi

Jakarta, VIVA – Kabar kurang menyenangkan datang dari presenter sekaligus penyiar, Sinyorita Esperanza atau yang akrab dengan nama Sinyorita. Wanita kelahiran Jakarta itu dilarikan ke rumah sakit usai jatuh di tangga. 

Banjir Sampai Setinggi Pinggangnya, Komedian Sinyorita Mengungsi

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Sinyorita dalam Instagram pribadinya pada Jumat, 17 Januari 2025. Presenter berusia 42 tahun itu mengunggah foto yang menampilkan dirinya tengah terbaring di atas ranjang rumah sakit.

Melalui caption yang ditulis dalam unggahannya itu, Sinyorita mengungkap dirinya jatuh di tangga setelah selesai siaran di kantornya pada Jumat pagi. Insiden itu menyebabkan tulang pergelangan kaki atau ankle Sinyorita patah.

Alasan Para Sahabat Tak Gelar Penggalangan Dana untuk Agung Hercules

"Qodarullah tadi pagi jatuh di tangga kantor abis siaran, yang menyebabkan tulang bagian ankle patah," tulis Sinyorita dikutip Sabtu, 18 Januari 2025.

Lantaran tulang ankle-nya patah, Sinyorita menjalani operasi yang dilaksanakan pada Jumat malam. Ia meminta doa terbaik.

Agung Hercules Masih Sering Berobat Sendiri di Rumah

"jadi malem ini harus tindakan. Doain ya guys , semoga jam 8 malem ini operasi pasang pen-nya lancar. aamiin," tulis Sinyorita.

Hingga artikel ini dibuat, unggahan Sinyorita itu telah mendapat lebih dari seribu komentar. Netizen ramai-ramai memberi doa terbaik. Tidak hanya masyarakat umum saja, sederet rekan-rekan artis juga mendoakan kesembuhan Sinyorita.

"Ya Allaaahhh. Semoga cepat sembuuuh," tulis Rossa.

"Semangat sehat yaaaa @sinyoritaesperanza," tulis Yuni Shara.

"Sinyoo cepet sembuh yaaa cepet pulih," tulis Edric Tjandra.

"Lancar semua @sinyoritaesperanza. Cepet pulih. Semangat," tulis Judika.

Sinyorita.

Terpapar COVID-19, Sinyorita Pilih Isolasi Mandiri di Rumah

Sinyorita mengakui terpapar covid-19 dan sudah isolasi mandiri. Sinyorita mengikuti protokol kesahatan dan mendapat pengawasan.

img_title
VIVA.co.id
15 Desember 2020