Aurelie Moeremans Gegar Otak, Suami Minta Jangan Dihujat karena Langsung Kerja Usai Kecelakaan

Aurelie Moeremans dilamar Tyler Bigenho
Sumber :
  • Instagram/aurelie

Amerika Serikat, VIVA – Kabar tak sedap datang dari Aurelie Moeremans dan sang suami Tyler Bigenho yang baru saja mengalami kecelakaan mobil di Amerika Serikat pada Senin 13 Januari 2025 waktu setempat. Mobil yang mereka kendarai sampai mengalami kerusakan parah di bagian belakang karena kecelakaan yang serius. 

Ini Kondisi Aurelie Moeremans Setelah Kecelakan dan Dinyatakan Gegar Otak

Kecelakaan itu terjadi saat Aurelie Moeremans dan Tyler Bigenho berhenti di lampu merah. Mendadak, ada kendaraan lain yang menabrak mobil mereka dari belakang dengan cukup keras sehingga ada kerusakan yang parah. Scroll untuk info selengkapnya, yuk!

Kecelakaan ini pun langsung dikonfirmasi oleh Tyler Bigenho lewat unggahan di Instagram Story. Beruntung, Tyler Bigenho dan Aurelie Moeremans masih bisa kembali dengan keadaan hidup meski ada beberapa cedera yang dialami.

Toyota Fortuner Terguling di PIK 2 Bukti Mobil SUV Gak Bisa Ngebut Sembarangan

"Halo semuanya, ya Aurelie dan saya mengalami kecelakaan mobil kemarin dan kami masih hidup. Terima kasih atas semua doanya," tulis Tyler Bigenho, dikutip Selasa 14 Januari 2025. 

Baru 2 Minggu Menikah, Aurelie Moeremans Bagikan Kabar Buruk

Baru sehari setelah kecelakaan itu, Tyler Bigenho mengaku sudah harus kembali bekerja. Seperti diketahui, Tyler Bigenho merupakan seorang terapis sendi atau chiropractic yang punya jadwal pekerjaan sangat padat. 

Bahkan setelah kecelakaan yang membuat mobilnya rusak parah itu, Tyler Bigenho masih harus kembali bekerja. Hanya saja, ia mengeluhkan bagian punggung yang sakit akibat insiden tersebut.

"Ya, aku masih bekerja tapi jangan membenciku jika aku membuat dengusan orangtua. Punggungku sakit," katanya. 

Sementara Tyler Bigenho masih bisa bekerja dengan kondisi punggung yang sakit, Aurelie Moeremans nampaknya mengalami kondisi yang lebih serius. Ia masih di rumah sakit untuk mengecek kondisi gegar otak akibat kecelakaan itu. 

Setelah dilakukan pemeriksaan, kondisi Aurelie Moremans dinilai cukup baik karena tidak ada pendarahan serius di bagian kepala maupun otaknya. Oleh sebab itu, hari ini ia diizinkan pulang dengan catatan harus banyak istirahat di rumah.

"Makasih semuanya yang sudah tanya keadaan kita. Kita aman, hasil dari RS aku gegar otak tapi nggak ada pendarahan dalam untungnya. Jadi boleh pulang dan haru istirahat yang banyak kata dokter," terang Aurelie Moeremans. 

Aurelie Moeremans juga membenarkan bahwa sang suami mengalami sakit punggung akibat kecelakaan tersebut namun kondisinya masih bisa teratasi dan tidak terlalu parah. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya