Thomas Djorghi Akui Titi DJ Wanita Idaman, Tapi ...

Thomas Djorghi dan Titi DJ
Sumber :
  • Instagram @thomasdjorghi

Jakarta, VIVA – Kedekatan antara Thomas Djorghi dan penyanyi diva Titi DJ semakin menarik perhatian publik. 

Bikin Konser Bareng Lagi! Titi DJ, Ruth Sahanaya dan Kris Dayanti Gak Sabar Buat Perform 49 Lagu

Dalam salah satu tayangan Youtube, Thomas dengan terang-terangan mengungkapkan kekagumannya pada sosok Titi DJ. Bahkan, ia tidak ragu menyebut Titi sebagai wanita idamannya.

Thomas Djorghi dan Titi DJ

Photo :
  • Instagram @thomasdjorghi
Konser Super Diva Resmi Diundur, Ini Tanggal Barunya!

"Dia cocok banget jadi istri yang gue idam-idamkan," ungkap Thomas Djorghi.

Pernyataan jujur ini tentu saja membuat banyak orang terkejut. Pasalnya, selama ini keduanya dikenal sebagai sahabat dekat yang sering berkolaborasi dalam berbagai pekerjaan.

Titi DJ Nyaris Mundur dari Konser 3 Diva, Anang Hermansyah Malah Gercep Cari Penggantinya

Namun, ungkapan dari Thomas ini seolah membuka kemungkinan adanya perasaan yang lebih dari sekadar persahabatan.

Menanggapi pernyataan Thomas, Titi DJ hanya tersenyum dan menegaskan bahwa hubungan mereka saat ini sangat baik sebagai sahabat.

"Kita dekat bukan pacaran loh, tetapi sahabatan. Kita adalah bestie," tegas Titi DJ.

Lebih lanjut, Thomas menjelaskan bahwa pandangannya terhadap Titi DJ telah berubah secara drastis setelah mengenal lebih dekat. 

Awalnya, ia menganggap Titi sebagai sosok yang keras dan sulit didekati. Namun, setelah berinteraksi dalam waktu yang cukup lama, Thomas menemukan sisi lembut dan perhatian dari Titi.

"Selama dekat gue lihat dia sangat keibuan, dan perhatiannya kuat banget," tambah Thomas.

Keduanya juga memiliki banyak kesamaan, salah satunya adalah kesukaan mereka terhadap makanan sederhana. 

"Bahkan dia tidak malu loh makan di pinggir jalan. Sehingga gue merasa banyak kecocokan sama dia," ungkap Thomas.

Meskipun begitu, Thomas tetap realistis dan menyadari bahwa hubungan mereka saat ini sudah sangat baik. Ia merasa bahwa hubungan sebagai sahabat akan lebih awet dibandingkan jika mereka menjalin hubungan asmara.

"Namun, kayaknya gue akan lebih awet kalau begini, kalau kita tidak nikah," tukasnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya