Lagi-lagi Langgar Aturan JKT48, Callista Alifia Terciduk Bersama Pria di Ulang Tahun Fuji

Callista Alifia, alias Callie JKT48
Sumber :
  • Instagram/Callista Alifia

Jakarta, VIVA – Personel idol grup JKT48, Callista Alifia atau yang akrab disapa Callie, kembali tersandung masalah setelah kedapatan melanggar golden rules JKT48.

Mobilnya Ditabrak Sampai Penyok, Begini Kondisi Fuji Sekarang

Kali ini, ia terlibat skandal kedekatan dengan seorang pria, yang terekam saat menghadiri pesta ulang tahun selebriti Fuji pada Minggu (3/11/2024).

Skandal ini mencuat ketika Callie tampak hadir di pesta Halloween Fuji yang digelar di Ancol. Seorang kerabat Fuji awalnya bermaksud mengabadikan momen ketika Fuji menerima kejutan ulang tahun berupa kembang api dan kue dari teman-temannya.

Tuai Sorotan Usai Unggah Video dengan Fadil Jaidi, Fuji: Kangen Kamu Banget

Namun, dalam video yang diunggah di media sosial, netizen justru salah fokus pada pemandangan Callie yang terlihat mesra dan diduga dicium oleh seorang pria.

Aaliyah Massaid Akhirnya Meledak! Balas Menohok Hujatan Netizen

Cuplikan video tersebut langsung viral di X, meraih perhatian besar dengan lebih dari 11 juta tayangan. Unggahan itu juga membuat banyak penggemar JKT48 bereaksi keras, khususnya para pengikut setia Callie. Mereka mengungkapkan kekecewaan dan kritik di kolom komentar Instagram milik Callie.

Sebelumnya, Callie yang merupakan member generasi 10 JKT48, sempat menjalani hukuman dari manajemen akibat pelanggaran serupa.

Pada Mei lalu, foto mesranya dengan seorang pria beredar di media sosial, hal ini menyebabkan dirinya harus non-aktif sebagai member selama tiga bulan, terhitung dari 17 Mei hingga 17 Agustus 2024. Hukuman ini diberikan sebagai sanksi karena melanggar aturan ketat yang diberlakukan oleh JKT48.

Sebagai informasi, Callie diharuskan menaati golden rules JKT48 yang berjumlah delapan poin, di antaranya larangan berpacaran dan menghadiri klub malam atau diskotek.

Kasus terbaru ini menambah panjang daftar pelanggaran yang dilakukan Callie, dan warganet pun mempertanyakan sikap profesionalismenya sebagai anggota idol grup yang sangat mengutamakan citra positif.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya