Ari Lasso Tolak Ketemu Wartawan Buat Bahas Perceraian, Netizen Bandingin Sama Baim Wong

Ari Lasso
Sumber :
  • IG @ari_lasso

Jakarta, VIVA – Sikap Ari Lasso yang sangat tertutup soal perceraiannya dengan Vitta Dessy membuatnya jadi bahan perbandingan dengan Baim Wong. Ari Lasso ternyata sudah cerai dari sang mantan istri sejak Februari 2024. Setelah 8 bulan berlalu, Ari Lasso baru membongkarnya kepada publik yang berarti selama ini ia bisa menjaga rahasia dengan sangat baik.

Respons Baim Wong soal Wasiat Almarhum Ayahnya Agar Rujuk dengan Paula Verhoeven

Tentu saja setelah kabar perceraian ini terungkap, banyak orang yang penasaran soal masalah apa yang telah mereka hadapi sekaligus alasan yang membuat keduanya memilih untuk pisah. Sayangnya, Ari Lasso tidak mau membicarakan hal tersebut karena menurutnya itu adalah ranah privasi keluarganya. Scroll untuk tahu cerita lengkapnya, yuk!

Ari Lasso juga menegaskan pada awak media yang mendatangi rumahnya agar segera pulang dan berhenti berusaha mencarinya. Sekalipun awak media menunggu di sekitar rumahnya, Ari Lasso tetap tidak mau buka suara soal urusan rumah tangganya.

Dituduh Bikin Trauma Kiano dan Kenzo, Paula Verhoeven: Kalau Baim Cinta Anak Harusnya….

"Untuk teman-teman media yang pada ngeluruk ke rumah saya, sorry saya nggak akan nemuin Anda. Silahkan pulang dengan tertib," tegas Ari Lasso di Instagram Story, yang diunggah ulang di Instagram @lambe_turah, dikutip Senin 28 Oktober 2024.

Kiano dan Kenzo Alami Trauma pada Paula Verhoeven, Video yang Disimpan Baim Wong Jadi Bukti Kuat

Sebagai publik figur, gerak-gerik Ari Lasso pastinya tidak akan luput dari perhatian banyak orang. Namun siapa sangka, ia berhasil merahasiakan status dudanya selama 8 bulan belakangan.

Ari Lasso yang tak mau diganggu dengan pertanyaan seputar rumah tangganya itu lantas merasa tidak punya kewajiban untuk menjelaskan masalahnya pada siapapun.

"It's my private property dan saya nggak merasa wajib untuk menjelaskan apapun tentang urusan pribadi saya pada siapapun," kata Ari Lasso.

"Saya nggak suka tampil jadi obyek di acara-acara gosip. Kalau acara lawak saya mau. #Sikap," pungkasnya.

Sikap Ari Lasso yang sangat tertutup ini lantas dibanding-bandingkan dengan Baim Wong. Sementara Ari Lasso menutup rapat masalah keluarganya, Baim Wong justru langsung menggelar konferensi pers sehari setelah perceraiannya dengan Paula Verhoeven didaftarkan.

Bahkan, Baim Wong juga membeberkan masalah yang menjadi pemicu keretakan rumah tangganya. Ia mengatakan istrinya diduga telah berselingkuh dengan salah satu teman dekatnya. Unggahan Ari Lasso yang dibagikan ke akun gosip itu lantas menuai beragam komentar dari para netizen.

"Wartawan ke rumah Baim Wong aja, dia pasti welcome kok," komentar netizen.

"Coba yang didatangin Baim, udah pasti dibukakan pintu lebar-lebar tuh. Dalam hati wah pas banget nih ada wartawan pura-pura nangis ah," kata yang lain.

"Baim Wong harusnya malu sih sama Ari Lasso," timpal lainya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya