Mak Comblang Ungkap Rahasia di Balik Pernikahan Irish Bella dengan Haldy Sabri

Haldy dan Irish Bella
Sumber :
  • Instagram

Jakarta, VIVA – Kabar bahagia datang dari aktris cantik Irish Bella yang baru saja resmi menikah dengan seorang pengusaha asal Aceh, Haldy Sabri.

Unik! Terungkap Panggilan Sayang Irish Bella dan Haldy Sabri yang Bikin Gemas

Menariknya, di balik kisah cinta yang terjalin antara Irish Bella dan Haldy Sabri, terdapat peran penting seorang mak comblang yang ikut serta dalam mempertemukan keduanya.

Hal ini terungkap melalui unggahan video di akun TikTok Erlyanie Owner B Erl Cosmetics. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Alasan Haldy Sabry Melarang Irish Bella Main Sinetron Lagi Ternyata Gara-gara Hal Ini

Dalam video tersebut, Erlyanie mengaku telah menjadi perantara dalam memperkenalkan Irish Bella dan Haldy Sabri.

Pernikahan Irish Bella

Photo :
  • Instagram @ryana_dea
Romantis! Haldy Sabri Lamar Irish Bella di Mekkah, Nama Panggilan Sayang Mereka Bikin Baper

"Kami salah satu yang ikhtiar mengenalkan dan mempertemukan. Tapi Allah yang menakdirkan dan menjodohkan mereka. Insya Allah sehidup sesurga, amiin ya raball alamin," tulis Erlyanie dalam keterangan video.

Senada dengan Erlyanie, seorang pria bernama Agus yang juga ikut terekam dalam video tersebut mengungkapkan rasa syukurnya atas pernikahan Haldy Sabri dan Irish Bella.

Agus yang mengetahui perjuangan Haldy Sabri dalam mendapatkan hati Irish Bella, berharap pernikahan keduanya langgeng.

"Ya Allah alhamdulillah akhirnya Bang Haldy selama ini penantiannya," ujar Agus.

"Penantiannya enggak lama, tapi perjuangannya," timpal Irish Bella.

Meskipun Irish Bella merasa penantian Haldy Sabri tidak terlalu lama, namun Agus menegaskan bahwa pengusaha asal Aceh itu telah cukup lama menantikan momen bahagia ini.

"Di sini (Irish Bella) enggak lama, tapi di sini (Haldy Sabri) Masya Allah. Mudah-mudahan samawa ya. Sampai tua nanti tetap bersama," ungkap Agus.

Irish Bella Menikah Lagi

Photo :
  • IG @_irishbella_

Haldy Sabri pun tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Agus dan Erlyanie atas perannya dalam mempertemukannya dengan Irish Bella.

"Terimakasih Mas Agus dan Bunda, ini yang mempertemukan saya dengan Irish Bella. Ini yang sangat berjasa dalam hubungan saya sama Irish Bella," ujar Haldy Sabri.

Pernikahan Irish Bella dan Haldy Sabri yang digelar pada Sabtu, 19 Oktober 2024 berlangsung khidmat. Keduanya yang sama-sama berstatus duda dan janda dengan dua anak, kini resmi memulai babak baru dalam kehidupan rumah tangga.

Salah satu hal yang menarik perhatian publik adalah mahar pernikahan yang diberikan Haldy Sabri kepada Irish Bella, yaitu sebuah masjid. Mahar unik ini semakin menambah keistimewaan pernikahan keduanya.

Ammar Zoni dan Dokter K

Ammar Zoni Dikabarkan Dekat dengan Dokter K, Pengganti Irish Bella yang Suka Jenguk di Penjara

Di tengah masa penahanannya, Ammar Zoni dikabarkan menjalin kedekatan dengan seorang dokter berinisial K. Sosok dokter ini kerap datang menjenguk Ammar.

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025