Dermawan di Luar, Perhitungan di Dalam? Ramalan Bongkar Sifat Asli Baim Wong ke Paula

Paula dan Baim Wong
Sumber :
  • Viva.co.id/Diza Liane

Jakarta, VIVA –  Keputusan Baim Wong mengajukan permohonan cerai terhadap Paula Verhoeven ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengejutkan publik. Baim Wong dan Paula Verhoehen yang awalnya memiliki rumah tangga harmonis, mendadak digosipkan tak bisa mempertahankan rumah tangganya.

Baim Wong dan Arya Saloka Ternyata Sepupuan, Netizen: Pantesan 11 12 Kelakuannya

Terkait masalah rumah tangga yang dialami Baim Wong dan Paula Verhoeven, viral ramalan paranormal di akun @titisannyairatukidul. 

Dalam penerawangannya, Nyai Ratu sapaannya meyakini bahwa Paula yang dia sebut P bukan berselingkuh. Lalu apa yang terjadi?

Ikut Bopong Keranda Jenazah Ayah Baim Wong, Raffi Ahmad Banjir Pujian

"Apakah benar P selingkuh... kalau yang saya lihat sih bukan selingkuh, tp lebih ke curhat-curhatan," tulis Nyai Ratu.

Dikatakan olehnya, dari penerawangannya, Paula sebenarnya sering merasa tertekan dengan sifat Baim yang cuek, mudah marah.

Haru, Momen Terakhir Ayah Baim Wong Bertemu Kiano-Kenzo Sebelum Meninggal Dunia

"Kalau ngomong kadang suka nyelekit, walaupun niatnya bercanda, terus kalau udah marah bisa diemin P berhari-hari, sementara P maunya kalau ada masalah diselesaikan secepatnya, tp mereka beda sifat/ karakter sih," terang Nyai Ratu.

Sang peramal juga menerawang sifat lain dari Baim. Meski konten yang dibuatkan sering menampilkan kegiatan berbagi, namun sang istri justru tidak menerima perlakuan istimewa seperti dalam konten-kontennya.

"Terus maaf ya, B juga orang nya walaupaun dia di luaran terlihat dermawan, tapi ke istri agak sedikit perhitungan, sedikit lho ya, artinya bukan pelit, hanya kurang royal aja," katanya lagi.

Nyai Ratu meyakini, Paula hanya butuh teman curhat dan butuh didengar. "Biasanya kalau perempuan ada masalah kan pastinya butuh pendengar tempat curhat nah P jg sama dan dia suka curhat sama orang itu yang dicurigai selingkuhannya. Tapi belum sampai selingkuh, mungkin B cemburu, makanya nuduh begitu. Pada dasarnya B orangnya baik sih, hanya mungkin P harus lebih mengerti lagi dengan sifat B, yang namanya manusia kan pasti ada sifat baik dan buruk, manusiawi sih," katanya lagi. 

Nyai Ratu pun menekankan bahwa tidak semua gosip atau berita tentang perselingkuhan para selebriti itu benar adanya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya