Paula Balas Tudingan Selingkuh Lewat Unggahan Dakwah Ustaz Hanan Attaki Tentang Orang Terzalimi

Paula Verhoeven
Sumber :
  • Instagram/@paula_verhoeven

Jakarta, VIVA – Baim Wong sudah resmi mengajukan cerai Paula Verhoeven ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan pada Selasa 8 Oktober 2024. Dalam konferensi pers, Baim mengungkapkan dugaan perselingkuhan Paula Verhoeven.

Sidang Cerai dengan Paula Berlanjut, Pihak Baim Wong Serahkan 82 Bukti, Soal Perselingkuhan?

“Sebenernya nggak nyangka ya ada di momen ini. Posisi saya itu sulit, saya bisa dibilang dikhianati oleh teman terdekat saya, dari pihak perempuan dan pihak laki-laki yang merupakan teman baik saya sendiri,” ujar Baim Wong dikutip VIVA.co.id.

Awal mula dirinya mengetahui perselingkuhan yang dilakukan sang istri yaitu saat Baim memergoki adanya telepon dari seorang laki-laki yang muncul di ponsel Paula.

Baim Wong dan Arya Saloka Ternyata Sepupuan, Netizen: Pantesan 11 12 Kelakuannya

“Sebenarnya saat hari pertama kejadian itu sudah saya memaafkan (perselingkuhan). Saya nggak nyangka jika saya mengetahui ada telepon laki-laki yang namanya diganti sama pihak wanita (Paula),” tuturnya.

Inisial DS yang disebut-sebut sebagai orang ketiga dalam rumah tangga Paula dan Baim langsung membuat publik penasaran. Banyak yang menduga, DS adalah pria yang selama ini terlihat memiliki rumah tangga harmonis bersama sang istri, yaitu Dimas Seto.

Ikut Bopong Keranda Jenazah Ayah Baim Wong, Raffi Ahmad Banjir Pujian

Merespons tudingan perselingkuhan, Paula pun membalasnya dengan mengutip dakwah dari Ustaz Hanan Attaki tentang doa orang yang terzalimi yang kemudian dia repost di story instagram pribadinya.

Ustaz Hanan Attaki

Photo :
  • YouTube Hanan Attaki

Ustaz Hanan Attaki dalam ceramahnya mengatakan, jika seseorang terzalimi atau dijahati orang, jangan responsif. akan lebih baik jika Allah yang menghadapi.

"Kalau ingin Allah yang hadapi amalkan ayat 10, tenang aja jangan reaktif, jangan responsif, jangan gregetan, jangan gemes, abaikan mereka dengan cara yang baik," kata Hanan Attaki.

"Terus nanti hasilnya Allah akan terlibat dengan kata-kata di ayat 11, biar aku saja yang ngadepinnya," lanjutnya.

Hanan Attaki pun mengaku mengamalkan ayat 10 dan 11 dalam surat Al Muzamil ketimbang menghadapi sendiri orang yang menzaliminya.

"Saya nggak percaya respons saya lebih baik daripada respons Allah, emangnya saya lebih baik membela diri daripada Allah bela saya, mending dibelain Allah," beber Hanan Attaki.

Ustaz Hanan Attaki pun lantas memberitahukan dalam dakwahnya itu bahwa ia telah melihat hasilnya.

"Saya alhamdulilah telah melihat hasilnya, benar, bukan karena saya saleh, tapi karena ayat ini benar," tambahnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya