Digugat Cerai Hingga Dituding Selingkuh, Paula Verhoeven Unggah Soal Tak Balas Orang yang Menjahati

Paula Verhoeven.
Sumber :
  • Instagram @paulaverhoeven.

Jakarta, VIVA – Baim Wong mengajukan permohonan cerai talak kepada istrinya Paula Verhoeven ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan, pada Selasa 8 Oktober 2024. Permohonan cerai ini dilatarbelakangani adanya isu orang ketiga.

Terpopuler: Kiano Kurus dan Lesu Jadi Sorotan, Denny Sumargo Izin Tuntaskan Urusan dengan Farhat Abbas

Berdasarkan pengakuan Baim Wong, Paula disebut telah berselingkuh. Paula disebut-sebut bermain api dengan teman dekat Baim Wong. Perselingkuhan tersebut bahkan disebut Baim telah berlangsung selama satu tahun. Scroll untuk tahu cerita lengkapnya, yuk!

Di tengah kabar gugatan cerai hingga adanya isu orang ketiga, hingga saat ini pihak Paula Verhoeven masih memilih tidak menanggapi dan diam saja. Namun, pada Selasa malam 8 Oktober 2024, Paula sempat mengunggah ulang video kajian dari Ustaz Hanan Attaki soal menghadapi orang yang menjahatinya. 

Mediasi Gagal, Tengku Dewi Lanjutkan Proses Cerai: Tidak Ada Drama, Benci dan Dendam

Dalam video yang dibagikan ulang Paula di Instagram Story, Ustaz Hanan Attaki mengungkap ketika dijahati seseorang ada baiknya mengandalkan Allah untuk menghadapi orang tersebut.

“Kalian kalau lagi dijahatin orang mau kalian hadapi sendiri atau kalian pengen Allah yang ngadapin?” kata ustaz Hanan Attaki dalam video yang diunggah Paula, dikutip Rabu 9 Oktober 2024. 

Kurus dan Lesu, Kondisi Kiano Jadi Sorotan Saat Hak Asuh Ada di Tangan Baim Wong

Paula Verhoeven Singgung Soal Kejahatan di Tengah Isu Perselingkuhan

Photo :
  • Instagram @paula_verhouven

Ustaz Hanan Attaki kemudian mengatakan, jika ingin Allah menghadapi orang yang menjahati kita, maka kita sebagai manusia bisa mengamalkan surat Al Muzamil ayat 10 dan 11. Dalam ayat tersebut, kita diminta untuk tidak responsif atau membalas orang yang telah menjahati kita. 

“Kalau mau Allah yang ngadapin amalkan ayat 10 ‘Wasbir Alamayakulun’ tenang aja jangan reaktif, jangan responsif, jangan gregetan, jangan gemes. ‘Wasbir Alamayakulun Wajhur Hum Hajron Jamilaa’ abaikan mereka dengan cara yang baik terus nanti hasilnya Allah akan terlibat dengan kata-kata di ayat 11 ‘Wazarni Wal Mukazzibin’ biar Aku (Allah) aja yang ngadapin dia,” ujar beliau.

Ustaz Hanan Attaki juga mengungkapkan, dia selalu mengamalkan surat tersebut sejak menggunakan media sosial. Seperti diketahui sejak aktif di media sosial tidak sedikit dari netizen yang suka menyerangnya. Namun, Ustaz Hanan memilih untuk tidak merespons sama sekali. Beliau mengungkap alasan tak mau merespons lantaran dia yakin bahwa responnya terhadap orang yang menjahatinya tidak sebaik respons Allah terhadap orang yang menjahati umatnya.

“Dan saya sudah mengamalkan ini sejak saya punya sosmed. Enggak mau saya respon yang gitu-gitu kenapa? Saya enggak percaya respon saya lebih baik daripada respon Allah. Emang saya lebih baik membela diri daripada Allah bela saya, mending dibelain Allah walaupun ujiannya kita kayak lemah. Padahal bukan lemah padahal lagi ngamalin ini (surat) Al Muzamil ayat 10 dan 11,” sambungnya.

“Ustaz kenapa diam aja? Nanti mulai sekarang kalian tau kenapa saya diam, karena saya mengalamkan surat Al Muzamil ayat 10 dan 11 dan saya Alhamdulillah melihat hasilnya benar, bukan karena saya shalih tapi karena ayat ini benar,” sambungnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya