Raffi Ahmad Tuai Sorotan hingga Banjir Komentar Negatif Usai Kenakan Seragam TNI

Pakai Seragam Tentara di HUT TNI, Raffi Ahmad Dibanjiri Komentar Negatif
Sumber :
  • Instagram @raffinagita1717

Jakarta, VIVA – Belum reda soal gelar Honoris Causa atau doktor kehormatan Rafii Ahmad yang menjadi polemik lantaran kampus UIPM Thailand tidak valid, kini ia kembali menjadi sorotan.

Beberapa waktu lalu, Raffi Ahmad di akun media sosial pribadinya membagikan momen dirinya yang mengenakan seragam loreng khas Tentara lengkap dengan topi baretnya berlatar Monas.

Potret Raffi Ahmad mengenakan seragam Tentara itu yaitu pada saat gelaran Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-79 yang digelar pada Sabtu, 5 Oktober 2024.

Dalam unggahan postingan pribadinya, Raffi Ahmad menuliskan caption "Dirgahayu TNI ke-79! Senantiasa Prima untuk Indonesia Jaya"

Pakai Seragam Tentara di HUT TNI, Raffi Ahmad Dibanjiri Komentar Negatif

Photo :
  • Instagram @raffinagita1717

Aktris yang baru mendapatkan gelar Honoris Causa dari kampus UIPM Thailand itu juga mengetag beberapa akun Instagram resmi seperti Tentara Nasional Indonesia seperti TNI AD, TNI AL dan TNI AU.

Unggahan Raffi Ahmad dengan seragam Tentara lengkap topi baretnya itu kemudian mendapatkan beragam komentar pro dan kontra.

"Kemarin doktor-doktoran, sekarang tentara-tentaraan," tulis akun @harie_khama27 sambil menyisipkan emotikon tertawa.

Terpopuler: Hasil Visum Tambahan Lolly, Nora Alexandra Sering Pulang ke Rumah Orangtua

"Beberapa hari lalu ada yang ditangkap karena memakai seragam TNI dan dianggap tentara gadungan, lah ini blak-blakan pakai seram kok aman-aman aja ya?," tambah salah satu netizen lainnya.

"Kok boleh ya pakaian militer. Ada aturannya loh. Pakai baret lagi. Raffi-raffi," tulis komentar dari akun @amisad04

Ustaz Khalid Basalamah Diduga Alumni dari Kampus yang Kasih Gelar Doktor ke Raffi Ahmad

Kendati dibanjiri komentar negatif, Raffi Ahmad juga mendapatkan beberapa komentar positif yang memuji dirinya.

"Makasih aa Raffi sudah jadi MC nya, tadi seru banget acaranya," kata salah satu komentar di postingannya Raffi.

Kampus Pemberi Gelar Doktor Raffi Ahmad Ancam Ambil Tindakan Tegas Buat Penyebar Fitnah

"Professional baget a Raffi, padahal tadi panas banget di monas, keren juga bisa sedekat itu sama jendral-jenderal TNI nya," tambah komentar dari akun @riaangg*i3076

Ketua Umum Kadin Indonesia, Anindya Bakrie, saat mengumumkan jajaran pengurus Kadin Indonesia periode 2024-2029, di Menara Kadin, Jakarta Selatan, Senin, 7 Oktober 2024

Jadi Waketum Kadin bidang Parekraf, Raffi Ahmad: Terima Kasih Pak Anindya Bakrie

Raffi Ahmad resmi menjabat sebagai Wakil Ketua Umum (Waketum) Kadin bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) periode 2024-2029.

img_title
VIVA.co.id
7 Oktober 2024