Ungkap Kondisi Lolly, Nikita Mirzani Lakukan Hal Ini Sebagai Bentuk Perhatian

Nikita Mirzani
Sumber :
  • IG @nikitamirzanimawardi_172

Jakarta, VIVA – Laura Meizani atau yang akrab disapa Lolly, beberapa waktu yang lalu tepatnya pada Kamis, 19 September 2024, dijemput oleh sang ibunda, Nikita Mirzani di sebuah apartemen yang berada di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan.

Respons Tak Terduga Matthew Gilbert Saat Nikita Mirzani Ancam akan Bongkar Aibnya

Setelah dijemput, Nikita kemudian menitipkan anaknya itu ke Unit Pelaksana Teknis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak atau UPT PPPA. Lolly saat ini berada di lingkungan dan tempat yang aman. Scroll lebih lanjut ya.

Pada saat ditemui di kawasan Sudirman Jakarta, Nikita mengungkap saat ini putrinya itu berada dalam kondisi sehat dan baik-baik saja.

Terpopuler: Awal Mula Dewi dan Pak Tarno Bertemu, 3 Indigo Ini Ramal Bencana Alam Mengerikan di 2025

"Laura (berada dalam kondisi) aman, dia masih di safe house," kata Nikita Mirzani, Kamis, 3 Oktober 2024.

Tanggapan Nikita Mirzani Saat Netizen Tagih Janji Rp5 Miliar Terkait Vadel Badjideh yang Belum Dipenjara

Dalam kesempatan itu, Niki juga mengungkap dirinya tetap memberi perhatian kepada Lolly. Niki mengirim buku-buku kepada anaknya itu sebagai bahan untuk belajar. Mengingat, di sana Lolly tidak memegang ponsel. 

Niki juga menjelaskan bahwa putrinya itu adalah anak yang pintar dan memiliki IQ tinggi. Maka tak heran, jika Lolly sempat lolos dan menempuh pendidikan di Inggris.

"Tadi juga hari ini dikirimin buku untuk dia baca, dia belajar, karena kebetulan kan dia memang pintar sekali, dia IQ tertinggi dan juga berangkat ke UK itu bukan karena beasiswa, nggak ada di UK itu beasiswa, tetap bayar, karena dari hasil otaknya sendiri belajar," kata Nikita Mirzani.

Lolly Vs Nikita Mirzani

Photo :
  • Instagram

"Jadi tadi abis dikirimin buku, terus dikirimin kacamatanya juga, pokoknya keperluan dia selama di sana untuk belajar. Karena kan selama di sana enggak megang Hp, enggak bisa berkomunikasi dengan siapapun kecuali saya," tambahnya.

Lebih lanjut, Niki mengungkap bahwa putrinya itu saat ini belum bisa dijenguk. "Laura belum boleh dijenguk. Sampai batas waktu yang tidak ditentukan kalau emosinya sudah bisa terkontrol dengan baik baru bisa," kata Niki

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya