Unggahan Dinda Hauw Jadi Sorotan Usai Rey Mbayang Sebut Rumah Tangganya Sempat Alami Keretakan

Dinda Hauw dan Rey Mbayang.
Sumber :
  • Instagram @rey_mbayang.

Jakarta, VIVA – Pasangan selebriti yang selama ini dikenal harmonis, Rey Mbayang dan Dinda Hauw, mengejutkan publik dengan pengakuan mereka mengenai keretakan rumah tangga yang pernah terjadi. 

6 Rekomendasi Kado Natal untuk Orang Tua dan Terdekat, Bermanfaat dan Memorable

Pengakuan ini disampaikan oleh Rey Mbayang melalui unggahannya di Instagram, di mana ia mengungkapkan bahwa pernikahan mereka juga mengalami pasang surut seperti pasangan lainnya.

Sambil Menangis, Asri Welas Ungkap Selama 4 Tahun Ini Merasa Sendiri hingga Akhirnya Putuskan Cerai

"Orang orang bertanya kok bisa tahun ke tahun cinta kita tetap utuh? Seperti tidak pernah terlihat adanya keributan? Padahal kita juga melewati retak, bercelah selayaknya rumah tangga normal pada umumnya," tulis Rey Mbayang, dikutip pada Kamis, 3 Oktober 2024.

Rano Karno Janji Bikin Sampah Jadi Rezeki Bukan Masalah Warga Jakarta, Retribusi Tak Dibutuhkan

Dengan semua permasalahan yang telah terjadi, Rey Mbayang dan Dinda Hauw sama-sama belajar untuk memperbaiki setiap kesalahan masing-masing pasangan dan tidak memperlihatkannya di media sosial.

“Namun kita sadar untuk setiap retaknya biarkan jadi konsumsi kita saja, bukan pula untuk diisi dengan warna baru, tapi kita sendiri yang merekatkannya kembali,” tulisnya.

“Pelihara kesabaran, introspeksi diri, perbanyak kasih sayang, saling mendoakan dan pengertian adalah yang kita pakai sebagai lem untuk rekatkan yang retak. Menjadi bukti bahwa semua perlu diusahakan…dan kita usahakan ‘our marriage is caring’ Insya Allah till jannah,” lanjutnya.

Pengakuan ini tentu saja mengejutkan banyak pihak, mengingat selama ini pasangan ini selalu menampilkan kehidupan rumah tangga yang bahagia dan harmonis.

Baik Rey maupun Dinda kerap membagikan momen-momen kebersamaan mereka di media sosial, sehingga banyak yang menganggap hubungan mereka baik-baik saja.

Menanggapi unggahan suaminya, Dinda Hauw juga membagikan sebuah postingan di akun Instagram pribadinya.

Dalam postingan tersebut, Dinda mengungkapkan komitmennya untuk mempertahankan rumah tangganya dengan Rey Mbayang, apa pun yang terjadi.

"Even the rough times and bad days i will be here, no matter what (Bahkan di saat masa sulit dan hari buruk terjadi, aku akan selalu tetap berada di sini apapun yang terjadi,” tulis Dinda Hauw.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya