Justin Bieber Rilis Lagu Baru untuk Sindir P Diddy? Cek Faktanya!

P Diddy dan Justin Bieber
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, VIVA – Potongan lagu yang diduga berasal dari suara Justin Bieber baru-baru ini menghebohkan media sosial TikTok.

Lagu tersebut diisukan sebagai rilisan terbaru Justin, di mana liriknya dianggap menyindir rapper ternama P Diddy.

Kabar ini cepat menyebar di kalangan penggemar dan menimbulkan spekulasi tentang adanya hubungan Justin dengan P Diddy yang baru saja ditangkap polisi karena didakwa melakukan perdagangan seks, pemerasan, dan terlibat dalam prostitusi dalam sidang yang digelar di Pengadilan New York.

Dalam dakwaan tersebut, jaksa juga menuduh Diddy juga terlibat dalam penculikan, kerja paksa, penyuapan, dan kejahatan lainnya.

Awalnya, banyak yang meyakini bahwa lagu ini adalah pernyataan tidak langsung Justin Bieber terkait hubungan masa lalunya dengan P Diddy.

Justin Bieber

Photo :
  • IG @justinbieber

Beberapa penggemar menduga lirik lagu tersebut merujuk pada peristiwa pelecehan seksual yang dialami Justin pada masa awal-awal perkenalan dirinya dengan Diddy, yang mana saat itu Justin dalam masa berjayanya.

Namun, setelah dilakukan investigasi lebih lanjut, ternyata potongan lagu tersebut bukanlah rilisan resmi dari Justin Bieber. Lagu itu merupakan hasil manipulasi suara yang dibuat oleh seorang netizen yang memanfaatkan teknologi AI (kecerdasan buatan).

Netizen tersebut menggunakan suara tiruan Justin untuk menciptakan lagu fiksi yang akhirnya tersebar luas.

Berikut penggalan lirik yang netizen buat tentang Diddy menggunakan suara Justin:

Loft myself at Diddy Party
Menempatkan diriku di pesta Diddy

Didn’t know that’s show it’d go
Tidak tahu pertunjukan itu akan terjadi

I was in it for a new ferrari
Saya berada di dalam untuk ferrari baru

But it cost me way more than my soul
Tapi itu jauh lebih merugikan daripada jiwaku

Was it worth all the fortune and game?
Apakah itu sepadan dengan semua kekayaan dan ketenaran?

Agnes Mo Tolak Masuk Circle P Diddy Bikin Karir di Hollywood Mandek?

All the curves never walking the same
Semua kurva tidak pernah berjalan sama

Sign the paper, so we never have to ever say sorry
Tanda tangani kertasnya, jadi kita tidak perlu meminta maaf

Terpopuler: Eminem Kasih Kode Kelakuan Bejat P Diddy, Ayu Ting Ting Minta Maaf ke Boy William

Loft myself at Diddy Party
Menempatkan diriku di pesta Diddy

Penampilan terbaru Justin Bieber yang berjenggot

Photo :
  • Instagram @justinbieber
Fakta-Fakta Skandal P Diddy, Otak di Balik Pesta Seks hingga Pelaku Tindak Kriminal Sejak 1990

Penggunaan AI untuk meniru suara artis ternama seperti Justin Bieber semakin marak akhir-akhir ini. Teknologi ini memungkinkan pengguna untuk membuat karya musik yang terdengar sangat mirip dengan suara penyanyi asli, meskipun tidak ada keterlibatan langsung dari artis tersebut.

Begitu terungkap bahwa lagu tersebut adalah hasil kreasi netizen dengan AI, reaksi penggemar beragam. Sebagian merasa kecewa karena telah tertipu oleh kemajuan teknologi yang semakin sulit dibedakan dari karya asli.

Di sisi lain, ada juga yang melihat ini sebagai fenomena menarik di era digital, di mana kreativitas tak terbatas namun berpotensi memunculkan masalah etika.

Baik Justin maupun pihak manajemennya belum memberikan pernyataan resmi terkait isu tersebut. Meskipun kabar tersebut telah memicu kehebohan di kalangan penggemar dan berbagai spekulasi tentang hubungan antara kedua artis ini, mereka masih memilih untuk tidak menanggapi isu tersebut secara terbuka. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya