Nikita Mirzani Ditantang Buktikan Bakal Hantam Vadel Badjideh, Razman Arif: Banyak Bacot Kau
- VIVA/Rizkya Fajarani Bahar
Jakarta, VIVA – Kasus dugaan persetubuhan dengan anak di bawah umur hingga pemaksaan aborsi yang dilakukan oleh Vadel Badjideh kini sedang diproses oleh Polres Metro Jakarta Selatan setelah Nikita Mirzani mengajukan laporannya.
Vadel Badjideh menggandeng Razman Arif Nasution sebagai pengacara namun perseteruan baru malah muncul antara Nikita Mirzani dan pengacara tersebut.
Razman Arif kembali membuat tantangan untuk Nikita Mirzani yang mengaku siap menghantam Vadel Badjideh yaang telah mengobrak-abrik kehidupan putrinya. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
Razman Arif dengan tegas meminta Nikita Mirzani membuktikan kata-katanya tersebut untuk bertemu langsung dengan Vadel Badjideh di kantor polisi ketika pemeriksaan mendatang.
"Kalau dia mau datang ke Polres ketika klien kami diperiksa, dia bilang kan mau ditendang, dipukulin, ya udah datang kau. Coba kau buktikan kata-katamu NM," kata Razman Arif, dalam wawancara secara daring, Kamis 26 September 2024.
Vadel Badjideh juga sudah mengetahui bahwa Nikita Mirzani sangat kesal padanya hingga ingin menendang dan memukulnya seperti dalam video yang pernah dibuat beberapa waktu lalu.
Menurut Razman, Vadel Badjideh bukannya takut malah penasaran ingin tahu apakah ibunda kekasihnya itu benar-benar akan menyakitinya atau tidak.
"Klien kami udah ngomong 'Aku mau lihat bang, om, apakah saya dipukuli seperti ini'. Berani nggak? Kami lihat, datang kau NM," kata Razman.
Sebelumnya, Nikita Mirzani membuat video point of view (POV) jika dirinya bertemu dengan Vadel Badjideh di kantor polisi.
Nikita Mirzani akan menyuruh Vadel Badjideh duduk di kursi lalu menendangnya hingga terjengkal. Kemudian, tidak ada yang boleh menolong Vadel Badjideh karena Nikita Mirzani belum puas ingin memukulinya.
Dari video itu lah, pihak Vadel Badjideh beserta kuasa hukumnya malah menantang Nikita Mirzani untuk benar-benar melakukan di kantor polisi.
"Hari Jumat depan kami datang, Vadel saya pastikan datang kalau panjang umur. Datang aja. Kalau nggak datang berarti banyak bacot kau NM, coba aja," ujar Razman Arif Nasution.
Sayangnya, Vadel Badjideh seharusnya dijadwalkan untuk memenuhi panggilan klarifikasi di Polres Jaksel pada hari ini namun ia berhalangan hadir karena sakit.
Tim kuasa hukum Vadel Badjideh juga masih mengumpulkan barang bukti yang akan membelanya dalam kasus tersebut.
Sehingga, Razman Arif dan timnya mengajukan permohonan penundaan hingga Jumat 4 Oktober 2024 mendatang.