Meski Sudah Putus, Rizky Irmansyah Masih Sering Hubungi Nikita Mirzani: “Aku Rindu”

Pose Nikita Mirzani bersama Rizky Irmansyah
Sumber :
  • Instagram

Jakarta, VIVA – Nikita Mirzani baru-baru ini mengungkapkan fakta mengejutkan perihal hubungannya dengan Rizky Irmansyah

Sosweet! Matthew Gilbert Ungggah Foto Romantis dengan Nikita Mirzani, Netizen Langsung Heboh

Walaupun hubungannya dengan ajudan Prabowo tersebut telah kandas, namun dari penuturan ibu tiga anak ini, Rizky Irmansyah masih kerap menghubunginya melalui pesan-pesan.

Nikita Mirzani

Photo :
  • Youtube @kikysaputriofficial
Jalin Hubungan Asmara, Matthew Gilbert Ungkap Begini Sifat Asli Nikita Mirzani

Berdasarkan salah satu tayangan Youtube Kiki Saputri, Nikita mengaku Rizky Irmansyah sempat menghubunginya sehabis lebaran dan mengatakan bahwa mantan kekasihnya itu sangat merindukannya.

“Kalo dia terakhir chat aku sehabis lebaran waktu aku ke Bali, dia sempet whatsapp katanya “Aku Rindu” gitu tapi sudah lah,” ujar Nikita Mirzani, dikutip pada Jumat, 6 September 2024.

Tetep di Safe House, Nikita Mirzani Tegaskan Lolly Gak Bisa Dibawa ke Mana-mana Sampai Kasus Selesai

Nikita juga mengungkapkan betapa dia merawat Rizky dengan teliti semasa pacaran dulu, mulai dari mengatur kopernya hingga merawat penampilannya.

“Dari A sampai z gue yang ngurusin, isi kopernya yang awalnya berantakan jadi bersih, dari atas sampe bawah gue bikin rapih, mukanya gue rawat yang tadinya dia banyak jerawat, semua-semuanya gue urusin,” tuturnya.

Namun, Nikita menjelaskan beberapa hal. Dia mengaku meskipun ada anggapan bahwa dia berubah lebih baik karena Rizky Irmansyah, sebenarnya tidak demikian. 

“Kadang gue juga kesel sama netizen yang bilang kalo gue berubah lebih baik gara-gara dia, nggak ada ya. Gue berubah lebih baik ya karena gue sendiri,” ungkapnya.

Lebih lanjut, walaupun netizen menyebut dirinya problematik ketika menjalin hubungan bersama seorang laki-laki, ia mengaku untuk mencurahkan kasih sayang  ke pasangannya tidaklah main-main.

“Niki mah kalau sayang sama orang haru pol-polan, bukan sayang boongan,” ungkapnya.

Nikita Mirzani

Photo :
  • IG @nikitamirzanimawardi_172

“Walaupun dalam hati kayaknya gak perlu se jor-joran itu untuk cinta sama orang tapi perlakukan Niki keluar secara natural aja gitu dengan sendirinya,” lanjutnya.

Meskipun dirinya sering gagal dalam masalah percintaan, Nikita Mirzani masih sangat bersyukur lantaran rezeki yang diraihnya sampai saat ini masih berjalan lancar dan tak ada hambatan apapun.

“Walaupun percintaan Niki selalu gagal tapi rezeki gue tuh selalu bagus jadi nggak ada masalah sebetulnya,” ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya