Momen Lyodra Nyanyi di Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK, Cantik Pakai Baju Adat Karo

Momen Lyodra Nyanyi di Misa Akbar Paus Fransiskus di GBK
Sumber :
  • Instagram/@lyodraofficial

Jakarta, VIVA – Lyodra Ginting tampil menawan di momen spesial, misa akbar bersama Paus Fransiskus yang digelar di Gelora Bung Karno (GBK) pada Kamis (5/9/2024). Penyanyi muda berbakat merasa terhormat dan bersyukur bisa tampil di Perayaan Ekaristi yang dipimpin langsung oleh Paus Fransiskus.

Davina Karamoy Ucapkan Terima Kasih ke Beyonce Usai Borong Penghargaan, Komentar Lyodra Bikin Salfok

Lyodra mengenakan pakaian adat dari Suku Karo yang didominasi warna merah dan emas. Busana Uis Gara ini lengkap dengan penutup kepala yang menjulang tinggi. 

Penyanyi jebolan ajang pencarian bakat itu nampaknya ingin memperlihatkan jati dirinya melalui busana adat tersebut. Sebagaimana diketahui, Lyodra berasal dari Medan, Sumatera Utara.

Nonton Bareng Timnas Indonesia Vs China Tersedia di GBK

Pada momen misa suci tersebut, perempuan yang akrab disapa Lyly menembangkan beberapa lagu rohani. Lyodra tak sendirian saat menyanyikannya, melainkan berkolaborasi (duet) dengan para pemuka agama, salah satunya Pastor Aloisius. 

Paus Fransiskus Serukan Gencatan Senjata Segera Konflik Israel, Palestina dan Lebanon

Lagu-lagu tersebut antara lain Doa kepada Santo Fransiskus, Doa Kami dan Make Me The Channel of Your Peace. Lyodra menutup misa suci dengan mempersembahkan The Prayer.

Tak hanya tampil menawan, sikap Lyodra di atas panggung menuai pujian dari netizen. Saat menyanyikan lagu bersama penyandang disabilitas yang diketahui bernama Anton, microphone milin rekan duet Lyodra tiba-tiba tidak berfungsi. Pelantun lagu Tak Dianggap terlihat dengan sigap menyodorkan microphone miliknya.

"Lyodra kamu bener-bener punya attitude yang bagus," tulis netizen. 

"Lyly (emoji menangis) terharu sama kesigapanmu meng-handle kendala teknis begini! kamu nyanyi juga ngikuti tempo Mas Anton, salut banget (emoji hati putih)," imbuh netizen lainnya. 

Dalam acara tersebut Lyodra mengungkapkan dirinya bahwa sebelum berkarir sebagai penyanyi profesional, sahabat Mahalini ini memang aktif melakukan pelayanan di gereja sebagai pemazmur. 

"Shalom semuanya, saya Lyodra Ginting. Saya senang sekali bisa hadir di sini suatu kebanggaan buat saya bisa bernyanyi di acara yang luar biasa," ujar Lyodra dikutip dari video yang diunggah ulang akun TikTok @Heaven.

Setelah membawakan lagu Doa Santo Fransiskus bersama Romo Aloi, Lyodra memberikan pesan yang begitu mendalam untuk para muda-mudi Katolik. LyLy mengatakan agar anak-anak muda tetap semangat dan percaya bahwa Tuhan bekerja.

"Semangat buat kita khususnya anak-anak muda untuk selalu berkarya, untuk selalu semangat menjalani aktivitas dan percaya bahwa Tuhan selalu melihat dan menuntun apa pun yang kita doa. Asal apa? Asal kita percaya Tuhan yang bekerja dan berkarya, amin," pungkasnya.  

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya