Celine Evangelista Serius Belajar Agama Islam, Umi Pipik: Kita Hargai
- Tangkapan Layar: Instagram
Jakarta, VIVA – Aktris sekaligus presenter Celine Evangelista diketahui saat ini telah resmi memeluk agama Islam atau menjadi mualaf. Setelah jadi mualaf, Celine setiap harinya semakin belajar memperdalam agama Islam, salah satunya dengan belajar memakai hijab.
Pada saat ditemui, salah satu orang terdekat Celine, Umi Pipik mengungkap bahwa Celine saat ini sedang melalui tahapan belajar memperdalam agama Islam. Umi Pipik sangat menghargai proses yang tengah dijalani Celine.
"Iya Masya Allah cantik (Celine berhijab), ya dia sedang belajar jadi kita hargai dulu proses dia belajar," kata Umi Pipik di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa, 2 September 2024.
Dalam kesempatan itu, Umi Pipik juga memuji Celine sebagai sosok perempuan sekaligus ibu yang luar biasa. Diungkap Umi Pipik, Celine adalah sosok yang kuat dan tangguh serta tidak pernah menampakkan kelelahannya di hadapan orang lain.
"Dia ibu yang hebat ya karena bisa berjuang untuk anak-anaknya, dia kuat dan tangguh karena tidak mau menampakkan kelelahannya ke orang lain," kata Umi Pipik.
Sekali lagi, di mata Umi Pupik, Celine adalah sosok perempuan kuat. "Saya lihat dia kuat," kata Umi Pipik.
Seperti diketahui, Celine sudah memeluk agama Islam sempat disampaikan beberapa waktu yang lalu oleh Umi Pipik yang turut berperan dalam proses hijrah Celine. Umi Pipik memberi doa terbaik.
"Kalau soal dia mualaf itu benar. Dia mualaf memang sudah dalam waktu yang lama," kata Umi Pipik dikutip dari tayangan YouTube.
"Dia memang berusaha ingin terus belajar mendalami agama Islam. Semoga terus istiqomah," tambah Umi Pipik.