Klarifikasi SM Entertainment tentang Tuduhan Perlindungan Terhadap Moon Taeil

Moon Taeil, NCT 127.
Sumber :
  • KBIZoom.

Jakarta, VIVA – SM Entertainment, salah satu agensi hiburan terbesar di Korea Selatan, kini tengah menghadapi sorotan tajam setelah dituding memberikan perlindungan kepada Moon Taeil, anggota grup NCT, yang baru-baru ini terlibat dalam kasus pelecehan seksual.

Begal Payudara Resahkan Warga Sukapura Cilincing, Dua Wanita Jadi Korban

Tuduhan tersebut mengemuka setelah pihak kepolisian mengungkapkan bahwa Taeil merupakan pelaku pelecehan seksual yang kasusnya telah diproses sejak Juni 2024.

Tuduhan ini mencuat ke publik menimbulkan spekulasi mengenai dua kemungkinan besar. apakah Taeil menyembunyikan perilaku bejatnya dari agensinya atau apakah SM Entertainment secara aktif menutupi tindakan tersebut dari publik.

Polisi Dalami Dugaan Pencabulan di Pesantren Jakarta Timur, Satu Pelaku Masih Diburu

Taeil NCT

Photo :
  • Soompi

Menanggapi tuduhan ini, SM Entertainment membantah mengetahui tindakan tersebut sebelumnya dan menyatakan bahwa mereka baru mengetahui situasi tersebut setelah pengumuman dari pihak kepolisian.

Viral Agus Buntung Kasus Pelecehan Seksual Mengeluh Tak Nyaman di Penjara, Warganet: Emosi!

Dalam sebuah pernyataan resmi yang dikeluarkan pada 28 Agustus 2024, SM Entertainment mengumumkan pemecatan Taeil dari NCT.

“Ini SM Entertainment.

Kami baru-baru ini mengonfirmasi bahwa Taeil telah terlibat dalam kasus pidana terkait dengan pelanggaran seksual.

Setelah memverifikasi fakta terkait masalah ini dan menyadari keseriusan situasi, kami telah memutuskan bahwa Taeil tidak dapat lagi melanjutkan aktivitasnya bersama tim dan telah memutuskan untuk mengeluarkannya dari grup setelah berdiskusi dengannya

logo SM Entertainment

Photo :

Saat ini, Taeil dengan tulus bekerja sama dengan penyelidikan polisi, dan kami akan membuat pernyataan lebih lanjut tergantung pada kemajuan penyelidikan.

Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya atas kekhawatiran dan masalah yang ditimbulkan pada artis kami," tulis Agensi.

Namun, seiring dengan berjalannya waktu, lebih banyak rincian mengenai tindakan bejat Taeil mulai terungkap ke publik. Kasus pelecehan ini seakan membuka kotak pandora mengenai sejumlah perilaku tidak etis lainnya yang diduga dilakukan oleh Taeil.

Dari informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, berikut adalah beberapa tindakan bejat yang diduga dilakukan oleh Taeil:

1. Pelecehan Seksual, Taeil diduga melakukan pelecehan seksual terhadap korbannya, namun bentuk spesifik dari tindakan tersebut masih belum diungkapkan secara rinci.

2. Meretas Ponsel Korban, Selain pelecehan, Taeil juga diduga meretas ponsel korban, memungkinkan dia untuk mengakses percakapan dan informasi pribadi korban dengan orang-orang terdekatnya.

3. Sasaeng, Meskipun istilah 'sasaeng' biasanya merujuk pada penggemar fanatik yang mengganggu kehidupan pribadi selebriti, Taeil juga dituduh melakukan tindakan serupa dengan memata-matai korban melalui kamera tersembunyi yang dipasang di berbagai lokasi dalam rumah korban selama enam tahun. Ini termasuk area pribadi seperti kamar tidur dan kamar mandi.

4. Mengancam Korban, Yang paling mengejutkan, Taeil diduga meminta korbannya untuk mengakhiri hidupnya, sebuah tindakan yang menyebabkan kemarahan publik yang mendalam.

5. Kehidupan Malam, Di tengah berbagai skandal yang melibatkan dirinya, Taeil kedapatan sering menghabiskan waktu di tempat-tempat hiburan malam, seperti klub, saat anggota NCT lainnya sibuk dengan kewajiban militer dan persiapan album.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya