Daftar 5 Pesohor Batal Maju Pilkada 2024, Ada yang Di-PHP-in Partai Pengusung

Marshel Widianto di kantor DPC Gerindra Tangerang Selatan
Sumber :
  • VIVA.co.id/Sherly (Tangerang)

Jakarta, VIVA – Sejumlah pesohor yang telah dicalonkan maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 memutuskan untuk mundur.

Suswono ke PKS Jakarta Minta Hidupkan Mesin Partai Menangkan Pilgub Jakarta

Keputusan untuk mundur dari Pilkada 2024 ini dilatar belakangi berbagai alasan, mulai dari mendapat penugasan baru dari partai, hingga ‘di-PHP-in’ partai pengusung di detik-detik akhir pendaftaran.

Berikut sejumlah pesohor yang batal maju ke Pilkada 2024 di detik akhir pendaftaran:

KPU Nyatakan Tiga Paslon di Pilgub Jakarta Sudah Penuhi Syarat, Suswono Ungkap Hal Ini

1. Gusti Bhre

Gusti Bhre mundur dari bakal calon Wali Kota Solo

Photo :
  • VIVA.co.id/Fajar Sodiq (Solo)
PPP Minta Kader Menangkan Calon Kepala Daerah di Jatim, Termasuk Khofifah-Emil Dardak

KGPAA Mangkunegara X Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo (Gusti Bhre) memutuskan mundur sebagai calon wali kota Solo.

Pengunduran diri tersebut disampaikan Bhre kepada partai pengusung (Gerindra, PKS, PSI, Golkar, PKB, dan PAN) melalui WhatsApp pada Selasa 27 Agustus 2024 pagi.

Ketua DPW PSI Jawa Tengah, Antonius Yogo Prabowo menyatakan terdapat sejumlah pertimbangan yang diambil Bhre untuk memutuskan mundur.

2. Ariza Patria

Ahmad Riza Patria di Kediaman Alamrhum Ferry Mursyidan Baldan

Photo :
  • VIVA/ Andrew Tito

Ketua DPD Partai Gerindra Jakarta, Ahmad Riza Patria (Ariza) juga memutuskan mundur dari kontestasi Pilkada Tangsel pada Rabu, 28 Agustus 2024 sore.

Ariza mengaku dirinya mendapat penugasan lain dari Partai Gerindra. Namun dia enggan mengungkap penugasan khusus apa yang diberikan.

Marshel Widianto, bakal cawagub Tangerang Selatan

Photo :
  • Ist

Keputusan Ariza untuk mundur diikuti oleh pasangannya, Marhsel Widianto pada Rabu, 28 Agustus 2024.

Gerindra yang sebelumnya mengusung Riza-Marshel kini mengalihkan dukungannya kepada pertahanan Benyamin Davnie-Pilar Saga.

Dico Ganinduto dan Raffi Ahmad.

Photo :
  • VIVA.co.id/Aiz Budhi

Dico juga menarik diri sebelum berperang dalam kontestasi Pilkada Kota Semarang tahun 2024.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Golkar Wilayah Jawa Tengah dan DIY, Iqbal Wibisono menyebut Politisi muda Partai Golkar itu mendapat tugas lain di Jakarta.

Wakil Wali Kota Medan Aulia Rachman.

Photo :
  • VIVA.co.id/BS Putra

Wakil Wali Kota Medan, Aulia Rachman batal maju di Pilkada Kota Medan Tahun 2024. yang semula resmi didukung tiga partai politik yakni PSI, Demokrat dan PKS.

Terungkap, Aulia batal maju usai tiga partai pendukungnya menarik dukungan. Para partai itu mengalihkan dukungannya kepada pasangan Rico Waas-Zakiyudin Harahap yang diusung Gerindra, NasDem, PKB, PAN hingga Perindo.

“Karena tiga partai politik pendukung tiba-tiba mencabut dukungannya. Semula PSI dan Demokrat kemudian PKS menyusul. Jelas kita gak berlayar,” ucap Aulia kepada wartawan Rabu, 28 Agustus 2024.

Ketika ditanya apa alasan tiga partai pengusung memilih mundur, Aulia menyebut ada intervensi dari petinggi partai-partai tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya