Sambil Nangis Aprila Majid Lepas Cincin Nikah: Aku Jual Kasih ke Orang yang Membutuhkan

Aprila Majid.
Sumber :
  • Youtube Denny Sumargo.

Jakarta, VIVA – Kisah Aprila Majid soal sosok suaminya, Muchamad Zhacky yang menghilang masih menyita perhatian publik. Sempat mencari suaminya yang hilang selama setahun, awal pekan ini Muchamad Zhacky berhasil ditemukan di Bali.

Respons Bijak Paula Verhoeven Saat Dituding Pernah Berduaan Bersama Lelaki Lain Di Belakang Baim Wong

Namun sayangnya, Aprila Majid harus menelan pil pahit, sebab selama menghilang suaminya disebut-sebut menjalin asmara dengan wanita lain. Wanita tersebut diketahui bekerja di sebuah bioskop di Palembang. Aprila juga sempat kedapatan menyambangi wanita tersebut dan melabraknya. Momen Aprila melabrak kekasih suaminya itu sempat viral di media sosial. Setelah semua masalah yang dihadapinya selama setahun belakangan ini, Aprila Majid mengaku tidak akan kembali rujuk dengan sang suami. Scroll untuk tahu cerita lengkapnya!

Bahkan di depan Denny Sumargo, dirinya melepas semua barang-barang pemberian suaminya saat mempersuntingnya dulu. Mulai dari cincin kawin hingga kalung berinisial A dan Z yang merupakan inisial Aprila, Zacky dan kedua anak mereka Alana dan Zidan.

Barack Obama Dirumorkan Selingkuh dengan Jennifer Aniston, Michelle Obama Pasrahkan Rumah Tangganya?

“Aku enggak akan balik lagi sama dia. Aku buka ya cincinnya di sini. Ada namanya kak,” kata Aprila Majid dikutip dari tayangan YouTube Denny Sumargo, Jumat 16 Agustus 2024. 

“Kok jadi sedih ya,” sahut Denny Sumargo.

Rumor Obama dan Istrinya Cerai, Pakar Bahasa Tubuh: Tak Ada Kebersamaan

Aprila Majid dan Denny Sumargo.

Photo :
  • Youtube Denny Sumargo.

Diungkap April sapaannya, yang membuat lebih sakit hati lagi adalah barang-barang seperti cincin dan kalung tersebut juga diberikan suaminya kepada wanita tersebut. Dirinya mengungkap bahwa alasannya melepas semua barang-barang tersebut lantaran sudah dianggap tak berharga lagi.

“Boleh bantu aku enggak kak? Ini ada nama A dan Z, April dan Zacky, Alana dan Zidan. Ternyata ini enggak berharga kak, dia juga ngasih ini ke perempuan itu,” kata dia. 

April juga mengaku bahwa selama penerbangannya ke Palembang dia juga sudah bernazar jika memang ternyata Allah menunjukkan dia harus berpisah dengan suaminya, dia akan menjual semua mahar-mahar pernikahannya untuk orang lain dan disumbangkan kepada orang yang membutuhkan.

“Aku udah nazar di pesawat, kalau udah tau jawabannya aku akan jual mahar aku, aku akan ngasih mahar aku ke orang lain yang membutuhkan. Kata kakak ada hak anak aku di situ, enggak. Anak aku ada rezekinya sendiri, InsyaAllah,” ujar dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya