Blak-blakan Soal Hubungan dengan Jirayut, Halda: Teman Tapi Sayang

Halda dan Jirayut
Sumber :
  • Instagram

Jakarta, VIVA – Kabar mengenai kedekatan Jirayut dengan Halda Rianta, saat ini sedang ramai dibahas dan viral di media sosial. Banyak warganet yang mendukung kedekatan keduanya.

Diketahui, Halda merupakan adik dari komika Arafah Rianti. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.

Pada saat ditemui, Halda dan Jirayut angkat bicara perihal status hubungan mereka saat ini.

Keduanya menegaskan masih berhubungan sebagai teman, namun bukan teman biasa, Halda menyebutnya sebagai TTS alias Teman Tapi Sayang.

Halda dan Jirayut

Photo :
  • Instagram

"Teman, teman," kata Halda di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, baru-baru ini. 

"Ya TTS," tambah Jirayut dalam kesempatan yang sama. 

"Ya kita hubungan teman tapi sayang," respons Halda.

Dalam kesempatan itu, Halda menilai Jirayut sebagai sosok yang baik hati dan ceria serta penuh semangat. Di matar Halda, Jirayut mampu menaikan semangat orang-orang yang ada di sekitarnya.

Halda dan Jirayut

Photo :
  • Instagram

"Dia baik, ceria, enerjik bocahnya, jadi kayak bikin moodbooster," kata Halda.

Tidak jauh berbeda, Jirayut juga menilai Halda sebagai sosok yang baik hati dan ceria. Terlebih, Jirayut merasa dirinya dengan Halda satu frekuensi alias cocok satu sama lain.

"Sama, enggak beda jauh, dia anaknya apa adanya, anaknya baik, seru, lucu, jadi kalau aku sama dia jadi satu tuh, bisa jadi sesuatu yang agak aneh, jadi boom, sefrekuensi," kata Jirayut.

Jirayut dan Halda Rianta

Photo :
  • IG @jirayutdaa4official

Tidak bisa dipungkiri, setelah ramai dijodoh-jodohkan, Halda dan Jirayut mengaku jadi mendapat banyak tawaran pekerjaan bersama. Keduanya merasa sangat bersyukur karena hal itu.

Disebut Banci Thailand Sama Komika, Jirayut: Dia yang Tanggung Risikonya

"Kita jadi banyak acara begitu lho berdua, kayak ini nih Halda tandeman Jirayut saja gitu," kata Halda. 

"Istilahnya kayak ke mana-mana pasti Jirayut sama siapa, halda. Halda sama siapa, Jirayut. Gitu gitu, Alhamdulillah," tambah Jirayut.

Kaget Disebut Banci Thailand, Jirayut: Ini Roasting atau Pembullyan?
Jirayut

Terpopuler: Jirayut Kaget Disebut Banci Thailand hingga Penyebab Utama Perceraian Tengku Dewi dan Andrew Andika

 Kabar mengenai Jirayut yang disebut banci Thailand saat di-roasting oleh komika Bayu Wibowo, menarik perhatian banyak netizen dan menjadi artikel terpopuler.

img_title
VIVA.co.id
22 Desember 2024