Andre Taulany Akui Sering Bertengkar dan Pilih Diamkan Sang Istri

Andre Taulany dan Rein Wartia Trigina
Sumber :
  • IG @erintaulany

Jakarta, VIVA – Andre Taulany secara mengejutkan publik menyusul dengan gugatan cerai talak terhadap sang istri, Rien Wartia Trigana  yang diajukannya pada 4 April 2024 ke Pengadilan Agama Tigaraksa Tangerang. 

Andre dan sang istri diketahui telah menjalani 8 kali persidangan dengan sidang perdana digelar pada 25 April 2024 dan sidang terakhir kali digelar pada 1 Agustus 2024. Scroll lebih lanjut.

Sebelum resmi mengajukan gugatan cerai pada April lalu, rumah tangga Andre Taulany dan Erin sapaan sang istri diketahui juga sering dirumorkan tidak baik-baik saja. 

Andre Taulany

Photo :
  • IG @andreastaulany

Kabar tersebut juga sempat menjadi topik pembicaraan saat Andre Taulany saat tampil menjadi bintang tamu dalam Channel YouTube Maia Estianty dua tahun lalu. Saat itu rumah tangga Andre Taulany sudah memasuki usia 16 tahun. 

16 tahun membina rumah tangga, nyatanya rumah tangga Andre Taulany dan Erin juga sering terlibat percekcokan. 

“Berantem, sering, suka,” kata dia dikutip dari tayangan YouTube Maia Estianty Al El Dul.

Ketika bertengkar dengan Erin, diakui oleh Andre Taulany dirinya memilih untuk mendiamkan sang istri. Sebab kata dia sang istri akan kembali berbaikan dengan sendirinya.

Wanita Laporkan Eks Suami ke Polisi usai Diduga Memfitnah saat Sidang Cerai

“Diemin aja nanti juga baik sendiri. Sama kayak adik kakak di rumah kita enggak ngomong abis itu akhirnya baik lagi main lagi gitu. Apalagi kita udah ada anak mau ngapain lagi,” kata dia.

Andre Taulany dan Rein Wartia Trigina

Photo :
  • IG @erintaulany
Rutinnya Mendes Yandri Susanto Kunker ke Serang Banten di Tengah Istrinya Nyabup

Di sisi lain, Andre Taulany Andre Taulany juga mengaku tidak bisa memberikan jawaban ketika ditanya cara mempertahankan rumah tangga. Dia menyebut sangat sulit menjawab kalau cara mempertahankan rumah tangga.

“Itu susah Mai kalau ditanya begitu. Semua orang punya caranya masing-masing. Karena gue ga punya teori begini, begini, ternyata banyak yang kandas,” ujar dia. 

Andrew Andika Sanggupi Bayar Nafkah Anak Rp20 Juta Perbulan, Tengku Dewi Beri Respons Begini

Di sisi lain, menurutnya hal yang penting dalam membuat rumah tangga bisa bertahan hingga belasan tahun adalah saling mempercayai.

“Kalau gue yang penting lo percaya sama gue, gue percaya sama lo. Kita udah punya anak-anak, kita punya keluarga besar, kita punya Allah, patokan kita itu aja. Kalau macem-macem oh iya inget ini ya, jadi gitu aja. Simple sih orang liatnya simple tapi  memang begitu aja. Gue enggak ada teori khusus yang menjaga komunikasi, prakteknya banyak yang selesai,” ujar dia. 

Andre Taulany

Photo :
  • IG @andreastaulany

Andre juga mengungkap bahwa selama membina rumah tangga bisa 100 persen sempurna. Sebab pasangan yang mampu bisa bertahan hingga tua juga tentu akan melewati badai besar. Namun dia mengungkap bahwa rumah tangga bisa langgeng adalah saling menerima satu sama lain. 

“Pada dasarnya kita berpasangan emang bisa kita anggap 100 persen kita anggap kita bisa perfect. Kita bisa liat pasangan awet sampai tua belum tentu itu perfect juga. Bisa juga terjadi karena mereka sudah saling menerima ‘ah gue mau ngapain lagi si’ enggak ada teori biar langgeng harus begini enggak,” kata dia.

Andre Taulany menambahkan, "sampai tua tetap belajar dua-duanya. Enggak ada goalsnya dua-duanya selesai, tetap belajar. Menerima kekurangan yang paling penting. Sanggup enggak terima kekurangan”.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya