Ada Ledakan di Dapur Rumahnya, Widi Mulia: Apapun Bisa Terjadi dalam Hitungan Detik

Widi Mulia.
Sumber :
  • Instagram @widimulia

Jakarta, VIVA – Widi Mulia bercerita mengenai pengalaman kurang menyenangkan yang terjadi di rumahnya. Dalam pernyataan tertulis yang diunggah ke Instagram pribadinya, Widi mengungkap bahwa ada ledakan yang terjadi di dapur rumahnya.

Viral Video Bangunan Terbakar di Grogol Meledak saat Dipadamkan, 6 Petugas Terluka

Diungkap Widi, ledakan itu berasal dari dapur rumahnya yang bersumber dari gas kompor. Saat kejadian berlangsung, Widi dan seisi rumah mengaku panik sampai menjerit. 

"Kami @azaksara @dwisasono & @dru.prawiro tepat berada disamping sumber ledakan gas kompor di dapur belakang hanya terhalang tembok ruang makan," tulis Widi Mulia dikutip VIVA, Jumat, 2 Agustus 2024.

Ustaz Solmed Perlihatkan Ruangan Dapur untuk April Jasmine, Netizen: Gak Boleh Pamer

"Di tengah percakapan aku di telpon sama @gamaliel ngga kebayang perasaannya gimana dari jauh denger suara ledakan & kami serumah jerit2 panggilin nama @ana_gulir yang setiap saat masak di dapur apakah terkena ledakan. Ternyata pas banget Ana baru masuk ke kamar mandi & menutup pintu kayu," tambahnya.

Widi merasa sangat bersyukur lantaran semua orang dan peliharaan yang ada di rumahnya selamat dari ledakan tersebut. Meski sudah berlalu, namun Widi mengaku masih merasakan tegangnya kejadian itu. Ia paham bahwa apapun bisa terjadi. 

Bom Meledak di Ibu Kota Israel, Diduga Aksi Teror

"Alhamdulillah semua orang & anabuls di rumah kami selamat karena ngga berdiri dekat situ. Sudah sejam pasca ledakan gas kompor tadi, tapi guncangan & deg - degan terancamnya sih masih membekas sampe sekarang," tulis Widi.

"Sambil bengong, cuma mikirin kemungkinan lain yg bisa terjadi. Selain Ana, yang sering berlama-lama di dapur eksperimen bikin ini itu kalo lagi ngga di sekolah ya biasanya @widuri.puteri. Apapun bisa terjadi dalam hitungan detik. Bismillah kita semua bisa saling berupaya melindungi diri dari bahaya," tambahnya.

11 mobil hangus dalam kebakaran Pasar Comboran. (Dok Polsek Klojen)

Sumber Ledakan di Pasar Comboran Malang Diduga dari 11 Mobil Warga yang Ikut Terbakar

Kapolsek Klojen, Polresta Malang Kota, Kompol Syabain, mengungkapkan api dalam kebakaran Pasar Comboran Barat, baru terkendali sekira pukul 21.30 WIB, Jumat 13 September.

img_title
VIVA.co.id
14 September 2024