Aaliyah Massaid Resmi Menikah, Mudjie Massaid: Semoga Thariq Bisa Mengganti Peran Adjie
- Tangkapan Layar
Jakarta – Pada hari Jumat, 26 Juli 2024, Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid resmi menyandang status suami istri. Akad pernikahan berlangsung di Hotel Raffles Jakarta.
Momen ini menjadi sangat spesial karena Mudjie Massaid, paman Aaliyah, bertindak sebagai wali nikah menggantikan posisi almarhum Adjie Massaid, ayahanda Aaliyah yang telah meninggal dunia.
Peran Mudjie sebagai wali nikah menjadi sentimen emosional tersendiri bagi keluarga dan para tamu undangan. Setelah akad berlangsung, Mudjie Massaid mengatakan bahwa ia merasa sangat bahagia melihat keponakannya yang akhirnya menemukan pasangan hidupnya.
"Saya ikut bahagia," ungkap Adjie Massaid di Hotel Raffles Jakarta, Jumat , 26 Juli 2024.
Mudjie Massaid kemudian mengingat kembali masa-masa ketika Aaliyah masih kecil, dia menilai bahwa waktu berlalu dengan sangat cepat. Ia mengenang bagaimana dahulu Aaliyah masih lari-larian dan kini sudah dewasa serta siap untuk memulai kehidupan baru bersama Thariq.
"Sebagai paman, merasa waktu berlalu cepat banget. Buat aku (berpikir), kok bisa waktunya jadi cepat? Aku melihat waktu itu mereka masih kecil, lari-larian ke sana ke mari, tetapi sekarang sudah serius, punya pasangan," tutur Mudjie Massaid.
Lebih lanjut, Mudjie Massaid menjelaskan bahwa saat diminta oleh Aaliyah untuk menjadi wali nikah, ia langsung menyetujui permintaan tersebut dengan penuh rasa tanggung jawab.
“Aaliyah sudah ngomong sama aku untuk menjadi wali nikah dan perwakilan dari keluarga perempuan. Begitu diminta, saya bilang ke dia ‘yes, i will do that’," tutur Mudjie Massaid.
Dalam kesempatan yang sama, Mudjie Massaid juga mengungkapkan harapannya agar Thariq Halilintar dapat meneruskan nilai-nilai keluarga yang dianut oleh almarhum Adjie Massaid. Mudjie berharap agar Thariq dapat menjadi sosok yang selalu mengutamakan keluarga, sebagaimana mendiang Adjie yang dikenal sebagai seorang family man.
"Adjie orangnya selalu sayang sama anak-anaknya. Dia sebagai family man, dia habis kerja dia langsung pulang untuk bersama anak-anaknya. Buat aku, semoga Thariq bisa mengganti peran almarhum Adjie. Family man itu yang paling penting," tandasnya.