Demi Kelancaran Acara, Ini Barang yang Tidak Boleh Dibawa Saat Fan Meeting Kim Seon Ho di Jakarta

Kim Seon Ho bakal gelar fan meeting lagi di Jakarta tahun 2024
Sumber :
  • Instagram @mecimapro

Jakarta – Aktor Korea Selatan ternama, Kim Seon Ho, dijadwalkan akan menggelar fan meeting bertajuk '2024 KIM SEON HO ASIA TOUR ' di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta Pusat pada Sabtu, 27 Juli 2024.

Daftar 7 Drama Korea Tayang Januari 2025, Ada Comeback Lee Min Ho dan Hwang Minhyun

Melalui unggahan di Instagram, Mecimapro selaku promotor yang memboyong Kim Seon Ho ke Indonesia membagikan informasi terkait barang yang tidak boleh dibawa penggemar demi keamanan dan kelancaran saat fan meeting berlangsung.

Episode Terakhir When The Phone Rings Tuai Kecaman, Diduga Propaganda Konflik Palestina-Israel

Berikut daftar barang terlarang yang tidak boleh dibawa saat menghadiri fan meeting Kim Seon Ho "2024 KIM SEONHO ASIA TOUR IN JAKARTA":

BLACKPINK Bakal Comeback Bulan Mei 2025 dengan Album Terbaru dan Siap Tur Dunia, Warganet: Gak Percaya!

1. Bangku atau Tempat Duduk

Ketika menghadiri fan meeting, penggemar dilarang membawa bangku karena dapat mengganggu berjalannya acara.

2. Tongkat Selfie dan Tripod

Tongkat selfie dan tripod yang panjang dapat mengganggu jalannya acara dan membahayakan orang lain.

3. Kamera Profesional

Penggunaan kamera profesional dengan lensa besar tidak diperbolehkan.

4. Senjata Api dan Senjata Tajam

Ini termasuk segala jenis senjata api, pisau, dan benda tajam lainnya yang dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain.

5. Narkoba dan Zat Terlarang

Penggunaan dan kepemilikan narkoba dan zat terlarang dilarang keras di semua tempat, termasuk selama fan meeting.

6.Rokok dan Vape

Merokok dan penggunaan vape tidak diperbolehkan di dalam ruangan, termasuk di area fan meeting.

7. Banner dan Bendera Besar

Banner dan bendera berukuran besar yang dapat menghalangi pandangan penonton lain tidak diperbolehkan.

8. Tablet atau Ipad

Penggemar hanya diperbolehkan untuk membawa handphone agar tidak mengganggu pandangan orang lain.

9. Senter atau Laser

Penggemar sangat dilarang untuk membawa senter maupun alat pencahayaan lainnya yang dapat mengganggu penglihatan artis maupun penggemar lainnya.

10. Botol Minuman

Membawa botol minuman, baik dalam bentuk apapun, tidak diperbolehkan.

11. Pemakaian Perhiasan Berlebihan

Penggunaan perhiasan berlebihan yang dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain tidak diperbolehkan.

12. Kostum

Penggemar tidak diperbolehkan memakai kostum yang dapat mengganggu jalannya acara dan membahayakan orang lain.

13. High Heels

Penggunaan high heels tidak diperbolehkan karena dapat membahayakan diri sendiri dan orang lain.

14. Terompet

Membawa terompet atau alat musik lain yang dapat mengganggu jalannya acara tidak diperbolehkan.

15. Tas Besar

Tas besar seperti ransel, koper, dan tas duffel tidak diperbolehkan.

16. Barang Lain yang Dianggap Berbahaya

Barang lain yang dianggap berbahaya oleh pihak keamanan juga tidak diperbolehkan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya