Tegas! Lolly Minta Netizen Setop Menyebutnya Anak Durhaka
- IG @1a.uraa
JAKARTA – Putri dari Nikita Mirzani, Laura Meizani Nasseru Asry atau Lolly melupakan perasaan tidak nyamannya kepada netizen yang kerap menyebutnya sebagai anak durhaka. Informasi itu disampaikan Lolly dalam unggahan di Instagram story pribadinya.
Seperti yang sudah diketahui, hubungan Lolly dengan sang ibunda, Nikita Mirzani memang tengah tidak baik-baik saja. Ketidakharmonisan hubungan ibu dan anak itu bahkan kerap viral di media sosial.
"Hallo semuanya.. Sebelumnya aku minta maaf yah tapi tolong.. Tolong berhenti komen 'anak durhaka'," tulis Lolly dikutip VIVA, Selasa, 24 Juli 2024.
Lolly mengungkap, netizen tidak tahu kisah atau apa yang sebenarnya terjadi. Lolly menegaskan saat ini dirinya sudah berdamai dengan keadaan dan berusaha untuk mengikhlaskan semua yang terjadi. Setiap harinya, Lolly saat ini berusaha untuk menjadi orang yang jauh lebih baik lagi.
"Kalian gatau cerita sebenernya di balik semuanya, aku memilih diam bukan karna aku salah tapi karna aku sudah berdamai dengan keadaan, mengalah, berusaha mengikhlaskan semua yang sudah terjadi dan merubah diriku untuk menjadi versi yang lebih baik lagi setiap harinya," tulis Lolly.
Lebih lanjut, Lolly mengaku merasa sedih lantaran tidak bisa membela diri. Meski begitu, Lolly mengaku ikhlas dan meminta pengertian kepada semua pihak.
"Walaupun sangat menyakitkan, sedih karna aku tidak bisa membela diriku sendiri dan memberi kebeneran sesungguhnya seperti apa.. Tapi tidak apa-apa, aku ikhlas.. Makasi yah, tolong dimengerti," tulis Lolly.