Gara-gara Konsumsi Kepiting, Sonny Septian Alami Muntaber

Sonny Septian
Sumber :
  • instagram

JAKARTA  – Kabar kurang menyenangkan datang aktor Sonny Septian. Saat ini, kondisi kesehatan Sonny tengah menurun sampai harus dirawat. Informasi itu disampaikan oleh sang istri, Fairuz A Rafiq dalam unggahan di Instagram.

Ratusan Jamaah Pengajian Keracunan, Polisi Kediri Temukan Tumpukan Snack Kadaluarsa

Fairuz mengunggah foto yang menampilkan Sonny tengah dirawat dengan infus yang terpasang di tangan. Dalam foto itu, Sonny terlihat terbaring lemah di atas ranjang.

Melalui caption yang ditulis dalam unggahannya itu, Fairuz mengungkap bahwa kondisi kesehatan Sonny menurun drastis diduga lantaran mengkonsumsi kepiting yang kurang bersih. Sampai-sampai, Sonny muntah sebanyak 12 kali dalam satu malam. Selain itu, Sonny juga mengalami diare.

Kronologi Meninggalnya Wati Siregar Ibunda Sonny Septian, Sempat Operasi Sudah Seminggu di ICU

"Qadarullah…. Berawal sore makan bareng dan daddy makan kepiting yang kurang bersih mungkin dan Tiba-tiba Semalam daddy 12x muntah dan diare juga iya," tulis Fairuz dikutip VIVA, Kamis, 18 Juli 2024.

Gara-gara hal itu, Fairuz langsung membawa Sonny ke dokter dan mendapat perawatan. Tubuh Sonny terasa lemah. Sebagai seorang istri, Fairuz memberi doa terbaik untuk kesembuhan Sonny Septian.

Kabar Duka, Wati Siregar Ibunda Sonny Septian Meninggal Dunia

"Sampe sekarang masih lemesnya, infus dulu bawa ke dokter mohon doanya yaaa semoga membaik dan gak harus dirawat suamiku... Aamiin aamiin aamiin yaa rabbi. Semangat ya daddy cepet sembuh," tulis Fairuz.

Kemudian melalui unggahan di Instagram story, Fairuz mengungkap jika Sonny diduga mengalami keracunan makanan hingga diare dan muntah-muntah.

"sepertinya keracunan makanan, mohon doa daddy cepet sembuh ya temen2," tulis Fairuz.

keracunan makanan

Hati-Hati Racun! 10 Makanan Ini Ternyata Tidak Boleh Dipanaskan, Lho!

Ketahui 10 makanan yang sebaiknya tidak dipanaskan ulang! Cari tahu apa saja bahayanya dan bagaimana cara aman menyimpan makanan sisa agar tetap sehat.

img_title
VIVA.co.id
8 November 2024