Digugat Cerai Kimberly Ryder, Edward Akbar: Kasihan Anak-anak Ma

Kimberly Ryder dan Edward Akbar
Sumber :
  • IG @kimbrlyryder

VIVA Showbiz – Isu perceraian Kimberly Ryder dengan Edward Akbar tengah menjadi sorotan publik. Banyak warganet bertanya-tanya mengenai alasan di balik keputusan Kimberly untuk mengakhiri pernikahannya.

Perceraian di Brebes Meningkat Tahun 2024: dari Masalah Ekonomi, Murtad hingga Poligami

Sementara itu, Edward Akbar akhirnya angkat bicara melalui media sosialnya, memberikan petunjuk mengenai konflik yang terjadi. Scroll lebih lanjut ya.

Dalam unggahan Instagramnya, Edward menyinggung adanya pihak lain yang ikut campur dalam keputusan Kimberly untuk bercerai. Ia berpesan kepada para pengikutnya untuk mendoakan kebaikan keluarganya.

Tanggapan Dinar Candy Usai Isu Ditalak Cerai Ko Apex Viral

Astagfirullah, doain semua bisa baik ya ma @kimbrlyryder demi kita dan Rayden dan Aisyah, tanpa intervensi dari piihak manapun ya. Apalagi pihak yang tidak mengetahui perjalanan kita sesunggungnya,” tulis Edward dalam postingan yang dilansir pada Selasa, 16 Juli 2024.

Terpopuler: Ayah Talitha Curtis Mendadak Datang hingga Kimberly Ryder Tak Sadar Edward Akbar NPD

Lebih jauh, Edward menyatakan bahwa perpisahan ini akan berdampak buruk pada anak-anak mereka. Ia juga mengungkapkan keyakinannya bahwa keputusan Kimberly untuk menggugat cerai bukanlah murni dari pemikiran istrinya sendiri.

Kasihan anak-anak ma. Aku tau ini bukan hasil pemikiranmu sendiri. Bismillah. Allahu Akbar. Bismillah. Istighfar ma,” tambahnya.

Kimberly Rider dan Edward Akbar

Photo :
  • IG @kimbrlyryder

Humas Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Wawan Iskandar, mengonfirmasi adanya gugatan cerai dari Kimberly Ryder kepada Edward Akbar. Menurut Wawan, gugatan tersebut didaftarkan secara elektronik pada Jumat, 12 Juli 2024.

“Ada ya, sudah masuk (gugatan Kimberly) Jumat sore. Betul itu, ada gugatan. Dia daftar untuk gugat cerai suaminya,” jelas Wawan di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Senin, 15 Juli 2024 kemarin.

Selain gugatan cerai, Kimberly juga mengajukan hak asuh atas kedua anaknya, Rayden dan Aisyah.

“Betul, ada gugatannya (hak asuh anak). Gugat cerai dan kumulasi hak asuh anak. Yang saya tahu ada hak asuh anak,” ujar Wawan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya