Fakta-Fakta Kimberly Ryder Cerai dengan Edward Akbar, Perjuangkan Hak Asuh HJingga Tudingan KDRT

Kimberly Ryder dan sang suami, Edward Akbar
Sumber :
  • IG @kimberlyryder

JAKARTA  – Badai tengah menerpa rumah tangga Kimberly Ryder dan Edward Akbar. Artis cantik itu secara tiba-tiba melayangkan gugatan cerai kepada Akbar. Sejak Senin (15/07/2024) sore, kabar gugatan cerai tersebut menyeruak di media sosial dan seketika menjadi sorotan publik.

Dukung Astacita, ISEI Fokus 5 Program Strategis Ini

Tindakan tersebut sontak menghebohkan publik. Meski terpaut usia delapan tahun, pernikahan Kimberly Ryder dan Edward Akbar adem ayem dan harmonis. Jauh dari isu-isu miring, seperti perselingkuhan atau orang ketiga. 

Kondisi rumah tangga Kimberly Ryder dan Edward yang berada di ujung tanduk lantas menyita perhatian khalayak. Berikut fakta-fakta tentang gugatan perceraian rumah tangga pasangan selebritis tersebut.

5 Fakta Perceraian Sherina Munaf dan Baskara Mahendra, Pisah Rumah hingga Alasan Cerai Dirahasiakan

1. Kimberly Daftarkan Gugatan Cerai secara Daring

Kimberly Ryder

Photo :
  • IG @kimberlyryder
Sherina Munaf Gugat Cerai Baskara Mahendra, Isu Perpisahan Terdahulu Menjadi Sorotan Warganet

Mengutip berita VIVA (15/07/2024), aktris cantik itu melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama (PA) Jakarta Pusat. Diketahui Kimberly melakukan pendaftaran pada hari Jumat, 12 Juli 2024 oleh kuasa hukumnya secara daring atau e-court dengan nomor perkara 916/Pdt.G/2024/PA.JP.

"Ada ya, sudah masuk (gugatan Kimberly) Jumat sore. Betul itu, ada gugatan. Dia daftar untuk gugat cerai suaminya," kata Wawan Iskandar selaku Humas Pengadilan Agama Jakarta Pusat. 

2. Kimberly Ryder Ajukan Hak Asuh Anak

Selain mendaftarkan permohonan cerai, ibu dua anak itu juga mengajukan permohonan hak asuk anak. Mengingat pernikahan Kim dan Edward Akbar sudah memasuki usia 5 tahun itu sudah dikaruniai dua anak, yakni Rayden dan Aisyah.

"Betul, ada gugatannya (hak asuh anak). Gugat cerai, dan kumulasi hak asuh anak. Yang saya tahu ada hak asuh anak," ujar Wawan Iskandar, dikutip dari VIVA (15/07/2024). 

Kimberly Ryder dan Edward Akbar

Photo :
  • IG @kimbrlyryder

3. Netizen Menduga Perkara Ekonomi dan KDRT 

Kolom komentar akun gosip @lambe_turah yang mengunggah informasi perceraian Kimberly Ryder dan Edward Akbar digeruduk netizen. Para netizen menduga-duga penyebab gugatan cerai Kimberly yang terkesan tiba-tiba.

Mengutip berita VIVA, segelintir netizen kompak menduga alasan artis cantik melayangkan gugatan cerai lantaran kondisi ekonomi. Sebagian netizen lainnya bahkan mengiring opini opini seolah Kimberly dan Edward terlibat masalah kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

4. Edward Akbar Bantah karena Alasan Keuangan

Tak ingin semakin meluas dan membuat kondisi kian keruh, Edward Akbar mengunggah Instagram Story membatah pemicu keretakan rumah tangganya karena ekonomi.

"Astaghfiruullah karena dunia? M*t*r*? Doain ya supaya semua tetap baik," tulis Edward.

Instgaram Story tersebut, Edward ematkan menjadi highlight dengan judul "Gugatan Kim??".

Edward Akbar dan Kimberly Ryder.

Photo :
  • Instagram @kimbrlyryder

5. Edward Akbar Harap Tak Ada Campur Tangan Pihak Lain

Pria berusia 38 tahun itu mengunggah tangkapan layar akun gosip yang memberitakan perceraiannya dengan Kimberly Ryder beserta beberapa foto kebersamaan mereka. Pada keterangan unggahan (caption), Edward Akbar menuliskan keputusan gugatan cerai sang istri agar tidak ada intervensi dari pihak manapun. Menurutnya, keputusan bercerai bukan hasil buah pikiran Kimberly Ryder. 

"Doain semua bisa baik ya ma @kimbrlyryder demi kita dan Rayden dan Aisyah, tanpa intervensi dari pihak manapun ya. Apalagi pihak yang tidak mengetahui perjalanan kita sesungguhnya. Kasian anak anak ma.. Aku tau ini bukan hasil pemikiranmu sendiri.. Bismillah, Allahu Akbar ???????? Bismillah. Istighfar ma," tulis Edward Akbar.

Pernyataan Edward Akbar kemudian diinterpretasikan salah satu netizen yang menuturkan Kimberly Ryders dipengaruhi pihak lain untuk menggugat Edward Akbar.

"Oh gue nangkepnya gini, rumah tangga mereka memang lagi ada masalah, tapi mungkin si istri yg lagi kalut malah curhat kemana mana, bahkan jadinya ada yg mengusulkan untuk cerai," jelas netizen. 

6. Sidang Perdana Perceraian Kimberly Ryder Digelar Pekan Depan

Rencananya sidang perdana perceraian Kimberly Ryder dan Edward Akbar akan digelar pada Rabu, 24 Juli 2024. Mengutip Hukum Online, agenda pada sidang pertama adalah upaya hakim untuk mendamaikan kedua belah pihak. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya