Penonton Tarik Tangan, Tantri Kotak Terjatuh dari Panggung Setinggi 2 Meter

Tantri Kotak
Sumber :
  • IG @tantrisyalindri

VIVA Showbiz – Dalam sebuah insiden yang mengejutkan, Tantri Syalindri Ichlasari, vokalis grup band KotaK, terjatuh saat tampil di Cianjur, Jawa Barat. Kejadian ini terjadi ketika Tantri Kotak bersalaman dengan salah satu penonton yang kemudian menarik tangannya secara tak sengaja, membuatnya terjatuh dari panggung setinggi dua meter.

10 Langkah Sederhana agar Live Shopping Kamu Makin Seru dan Ramai Penonton

Tantri menggambarkan momen itu melalui unggahan di akun Instagram-nya, di mana dia mengaku sangat senang bisa kembali tampil setelah sempat vakum selama satu setengah bulan. Dia juga menyoroti antusiasme luar biasa dari penonton di Cianjur. Scroll lebih lanjut ya.

"Menyenangkan bisa manggung lagi setelah 1,5 bulan. Energi warga Cianjur keren banget," ungkap Tantri dalam unggahan yang dikutip VIVA pada Minggu, 14 Mei 2025.

Sambut 20 Tahun, Kotak Gelar Konser Spesial

Insiden terjadi saat Tantri mendekati penonton yang ingin bersalaman. Tanpa diduga, tangan Tantri ditarik oleh penonton tersebut, menyebabkan ia kehilangan keseimbangan dan terjatuh dari panggung. 

Panggung Kampanye Airin-Ade Ambruk Diguyur Hujan, 2 Orang Jadi Korban

"Tiba-tiba ada penonton yang mau salaman. Entah terlalu ekspresif, secara enggak sengaja dia narik tangan saya dan jatuh dari ketinggian 2 meter," jelas Tantri.

Dalam video yang diunggah Tantri, penonton yang menarik tangannya menyampaikan permohonan maaf yang tulus. Penonton tersebut menegaskan bahwa ia tidak bermaksud menyebabkan insiden itu.

Warganet pun menuiskan beragam reaksi. Mereka salut karena Tantri sudah memaafkan penonton atas insiden tersebut.

Tantri Syalindri

Photo :
  • IG @tantrisyalindri

"Untuk acara ini, saya tadi sudah menarik tangan Tantri dengan tidak sengaja, saya mohon maaf yang sebenar-benarnya dan yang setulus-tulusnya," ujar penonton tersebut dalam video yang dibagikan.

"Mbk, besok2 lagi gak usah salaman gitu dipanggung, cukup lambaiyan tangan aja sudah cukup. Kadang yg nonton dalam kondisi tidak baik, melakukan tindakan yg berbahaya bagi artisnya," tulis netizen.

"Keren Tantri nyikapinnya. Artis lain belum tentu bisa memaafkan begini," kata yang lain.

"Mknya mklum si kadg knp artis2 g mau ngeladenin salaman atw kontak lainnya, krn tkut ada kjadian2 yg tak terduga," ujar warganet di kolom komentar.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya