Bikin Histeris! Ahn Bo Hyun Blusukan Sapa Fans saat Fan Meeting

Ahn Bo Hyun blusukan saat fan meeting
Sumber :
  • VIVA/Trisya Frida

Jakarta – Ahn Bo Hyun akhirnya menyapa langsung para penggemarnya di Indonesia dalam rangkaian tur fan meeting bertajuk “2024 Ahn Bo Hyun Asia Tour Fanmeeting in Jakarta ‘Hello!’” yang berlangsung pada Sabtu, 6 Juli, di Ballroom Hotel Pullman Central Park Jakarta.

Daftar 10 Aktor Korea Paling Populer di Tahun 2024

Kehadiran Ahn Bo Hyun di Jakarta menjadi momen istimewa bagi para penggemarnya. Dalam acara tersebut, aktor asal Korea Selatan ini tidak hanya tampil di atas panggung, tetapi juga blusukan untuk menyapa para fans dari dekat. Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya. 

Ahn Bo Hyun blusukan saat fan meeting

Photo :
  • VIVA/Trisya Frida
Jokowi Blusukan ke Temanggung Temui Petani Kopi, Minta Jaga Kualitas

Acara fan meeting ini dipandu oleh Kenny Djafar sebagai MC dan dimulai sekitar pukul 19.30 WIB. Ahn Bo Hyun membuka penampilannya dengan mengajak para penggemar untuk karaoke bersama. Lagu yang dipilih adalah "Start Over," sebuah OST dari drama populer Itaewon Class yang dinyanyikan oleh Gaho.

Seperti diketahui, drama Itaewon Class sendiri menjadi salah satu yang melambungkan nama Ahn Bo Hyun lewat perannya sebagai Jang Geun Won, karakter antagonis yang memorable.

8 Drakor Bikin Baper di Tahun 2024: Chemistry Pemainnya Bikin Halu Penonton

Blusukan Sapa Para Fans

Ahn Bo Hyun blusukan saat fan meeting

Photo :
  • VIVA/Trisya Frida

Di tengah acara, Ahn Bo Hyun membuat kejutan dengan blusukan di antara para fans. Ia berjalan dari sisi kiri ke kanan Ballroom, menyapa penggemar yang hadir secara langsung sebelum kembali ke panggung. Penggemar tampak histeris dan antusias melihat idola mereka begitu dekat.

Jakarta menjadi kota terakhir dalam tur fan meeting Ahn Bo Hyun. Ia mengaku sempat merasa khawatir dengan kehadiran para fans mengingat hujan deras yang mengguyur Jakarta sejak pagi. Namun, ia merasa lega dan senang karena banyak penggemar tetap hadir meskipun cuaca kurang bersahabat.

"Saya khawatir karena hari ini hujan sangat deras, tapi banyak yang datang," kata Ahn  Bo Hyun. 

Dalam fan meeting ini, Ahn Bo Hyun juga menyanyikan beberapa lagu termasuk "I’ll Embrace Your Past" OST dari drama See You in My 19th Life, dan "Until I Found You." 

Selain bernyanyi, ia juga bermain games dengan para penggemar dan membagikan berbagai hadiah. Hadiah yang diberikan termasuk foto bersama fans menggunakan kamera polaroid, tanda tangan, dan goodie bag spesial.

Di akhir acara, Ahn Bo Hyun mengadakan sesi hi-bye, memberikan kesempatan bagi para penggemar untuk bertemu dan berinteraksi singkat dengan sang idola. Momen ini tentu meninggalkan kesan mendalam bagi semua yang hadir, menambah kenangan indah dalam pertemuan pertama mereka dengan Ahn Bo Hyun di Jakarta.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya