Dukungan Aktor Taylor Lautner untuk Istrinya yang Menghadapi Ketakutan Kanker Payudara

Taylor Lautner dan Taylor Dome
Sumber :
  • Tangkapan Layar Instagram

VIVA – Taylor Dome, istri aktor Taylor Lautner pemain film Twilight, telah mengungkapkan bahwa dia menghadapi ketakutan terhadap kanker payudara.

Deteksi Dini Kanker Payudara dengan 5 Cara Ini, Perempuan Wajib Tahu

Dalam percakapannya di podcast "Squeeze", Dome menceritakan bahwa pada awal tahun ini dia menjalani USG setelah menemukan benjolan di payudaranya yang untungnya bukanlah penyakit kanker.

Taylor Lautner dan Taylor Dome

Photo :
  • MIKE COPPOLA/GETTY
Tantangan Terbesar Penanganan Kanker di Indonesia, Ternyata Berasal dari Masyarakat Sendiri

"Saya sedang mandi, membersihkan tubuh dan menyabuni diri saya kemudian saya merasakan benjolan di payudara saya dan saya berhenti sejenak, lalu berpikir 'Tunggu, ini apa?’'” ucapnya.

“Dan kemudian saya menekannya lagi dan mulai merasakannya ada benjolan keras di sana,” tambahnya.

Terpopuler: Cara Mengelola Pakaian Bekas hingga Bentuk Puting Tanda Kanker Payudara

Dome mengungkapkan perasaannya saat menemukan benjolan tersebut, ia mengaku langsung terdiam kaku ketika menyadari bentuk asing yang menonjol pada payudaranya.

"Saya benar-benar hanya berdiri di kamar mandi dan benar-benar membeku merasa ada sesuatu yang asing di tubuh saya terutama di sana (payudara). Itu menakutkan dan saya langsung menangis. Kedua anjing saya bahkan mendengar saya menangis dan mereka berdua berlari ke kamar mandi,” ungkapnya.

Lautner yang menikah dengan Dome pada November 2022 juga mengungkapkan reaksi terkejut dan rasa sedihnya atas berita ini. 

“Dia (Lautner) berkata ‘Saya langsung tahu ada yang tidak beres denganmu dan ini sangat menyedihkan’ itu yang dia ungkapkan kepadaku,” ucap Dome.

Taylor Lautner sangat menunjukkan rasa khawatir dan ketakutannya saat mengetahui istrinya, Taylor Dome menemukan benjolan di payudara. Ia langsung menyerbaru istrinya dengan pertanyaan-pertanyaan untuk memastikan Dome baik-baik saja.

"Dia selalu menanyakan keadaanku seperti ‘Ada apa?' atau 'Apakah semuanya baik-baik saja?' lalu saya mulai menangis ketika dia sangat mengkhawatirkan saya,” ucapnya.

SADARI, Periksa Payudara Sendiri

Kaget? Kebiasaan Sehari-hari Ini Bisa Jadi Penyebab Kanker Payudara

Yuk simak tips meminimalisir risiko kanker payudara dari dr. Iskandar, Sp.B.Subsp.Onk(K),MPH

img_title
VIVA.co.id
8 November 2024