Agama Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel Jadi Sorotan, Sederet Pernikahan Artis Beda Agama
- IG @azriel_hermansyah
VIVA SHOWBIZ – Resmi Azriel Hermansyah lamar Sarah Menzel di hadapan keluarga besar saat pertemuan makan malam (dinner) ketika merayakan ulang tahunnya yang ke-24 pada 24 Juni 2024. Diketahui Aurel Hermansyah ikut membantu kejutan (surprise) yang dilakukan sang adik untuk kekasih pujaannya.Â
Sarah Menzel menerima pinangan Azriel dengan malu-malu. Kebahagiaan anak Kris Dayanti dan Anang Hermansyah, ia tuangkan dalam kalimat singkat pada keterangan foto (captions) di Instagram-nya. Scroll lebih lanjut ya.
"Alhamdulillah.. Bismillah," tulisnya.
Di tengah kabar bahagia itu, netizen menyoroti perbedaan keyakinan Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel. Azriel memeluk Islam sementara perempuan blasteran Bali-Jerman beragama Hindu. Meskipun begitu, Ibu Sarah Menzel diduga memberikan restu jika putrinya harus pindah agama menjadi seorang muslim.
Hubungan beda agama bukanlah hal baru yang terjadi di kalangan artis. Bahkan berhasil membina rumah tangga puluhan tahun, rukun, damai hingga dikaruniai momongan. Sebelum Azriel dan Sarah, berikut deretan pasangan artis yang langgeng meski beda agama.
Deretan Pernikahan Artis Beda Agama
1. Rizky Febian dan Mahalini Raharja
Perbedaan keyakinan antara Rizky Febian dan Mahalini Raharja sudah menjadi sorotan sejak awal kedekatan mereka. Diketahui pelantun lagu Cuek merupakan seorang muslim sementara penyanyi berdarah Bali itu menganut agama Hindu.
Keduanya resmi mengikat janji sehidup semati pada 10 Mei 2024. Namun, ada kabar yang menyebutkan bahwa Mahalini telah menjadi mualaf. Hal itu secara tersirat disampaikan oleh Sule, ayah Rizky Febian. Indikasi lainnya adalah prosesi akad nikah dilakukan menggunakan cara Islam hingga Mahalini ikut melaksanakan kurban. Namun, sampai saat ini belum ada keterangan resmi dari keduanya mengenai agama yang diyakini usai melabuhkan cintanya.
2. Deva Mahenra dan Mikha TambayongÂ
Pernikahan Deva Mahenra dengan Mikha Tambayong cukup mengejutkan di kalangan pengguna media sosial. Lantaran terkesan begitu mendadak dan tidak ada desas-desus dari keduanya tentang momen bahagia itu.
Deva dan Mikha Tambayong merupakan pasangan artis beda agama yang menggelar perkawinan pada 28 Januari 2023 di Bali. Pemain film Ipar Adalah Maut merupakan seorang muslim sementara Mikha Tambayon menganut agama Katolik.Â
Rumah tangga keduanya tak pernah diterpa isu miring di usia pernikahan yang relatif baru. Sampai saat ini belum ada keterangan resmi dari Deva Mahenra dan Mikha Tambayong terkait agama yang dianut usai pernikahan mereka.Â
3. Dimas Anggara dan Nadine Chandrawinata
Dimas Anggara dan Nadine Chandrawinata jadi salah satu pasangan selebritis yang menjalani pernikahan beda agama. Diketahui, Dimas Anggara merupakan penggemar Nadine karena rasa kagumnya kepada pemenang Puteri Indonesia Tahun 2005 itu.Â
Tepat pada 8 Mei 2018, Dimas resmi meminang Nadine di Bhutan, Nepal. Kabar pernikahan artis ini cukup menegangkan karena perbedaan keyakinan. Di mana Nadine seorang Katolik sementara Dimas Anggara beragama Islam. Meskipun beda keyakinan, keduanya hidup bahagia dengan dikaruniai dua putri.
4. Nana Mirdad dan Andrew White
Nana Mirdad dan Andrew White menikah pada 13 Mei 2006. Nana Mirdad menganut agama Kristen Protestan sementara Andrew menganut Kristen Katolik. Perbedaan keyakinan itu dapat teratasi dengan baik oleh keduanya.
Terbukti pasangan beda agama ini sudah mengarungi bahtera rumah tangga lebih dari 18 tahun dan jauh dari kabar miring terkait keretakan rumah tangga meskipun keduanya beda agama. Nana dan Andrew dikaruniai sepasang putra-putri, yakni Jason Deandra White dan Sarah Deana White. Putra sulung nya kini sudah beranjak dewasa yang mewarisi visual orang tuanya.
5. Jennifer Kurniawan dan Irfan Bachdim
Jennifer Kurniawan atau Mama Jen banyak dijadikan panutan oleh ibu-ibu muda dalam mengurus buah hati. Lantaran gaya pengasuhan (parenting) istri Irfan Bachdim mengajarkan anak-anak mandiri sejak usia kecil dan lebih relevan dengan situasi saat ini.
Dibalik keharmonisan keluarganya, pernikahan Jennifer Kurniawan dan pesepak bola itu sempat menjadi sorotan karena perbedaan agama. Di mana Jennifer menganut agama Kristen sementara Irfan Bachdim adalah muslim. bahkan keduanya sempat terhalang restu, tapi mereka dapat membuktikan bahwa rumah tangganya damai dan kokoh. Apalagi ditambah kehadiran empat anak yang menambah kebahagiaan keluarga mereka.