Momen Haru Rossa dan Yoyo Padi Dampingi Buah Hati Rilis Komik 'Elektrichka'

Yoyo, Rizky, dan Rossa
Sumber :
  • VIVA.co.id/Aiz Budhi

JAKARTA  – Rizky Langit Ramadhan atau yang dikenal juga dengan nama Skyler, putra dari penyanyi Rossa dan drummer Yoyo Padi, saat ini tampaknya mulai terjun ke dunia seni, mengikuti kedua orang tuanya. Rizky memulai debutya di dunia komik dengan merilis komik karya perdananya berjudul Elektrichka.

Acara perilisan komik Elektrichka karya Rizky itu digelar di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, dan dihadiri oleh tentu saja kedua orang tua, Rossa dan Yoyo Pagi. 

Pada saat ditemui, Rizky yang kini berusia 17 tahun itu mengaku bahwa dirinya sudah kepikiran untuk membuat komik sejak beberapa tahun yang lalu saat masih duduk di bangku sekolah SMP. Saat itu, ia mulia membuat gambar-gambar. 

"Kalau untuk komik waktu kepikiran pas waktu kelas 8 ya. Kelas 8 itu lagi pengin banget bikin komik, akhirnya dari gambar di kertas, sama bikin di buku, akhirnya gambarnya di iPad," kata Rizky Langit di momen perilisan komiknya itu, Sabtu, 22 Juni 2024.

Keinginan Rizky untuk menulis dan membuat komik akhirnya terwujud tentu saja karena kerja sama dengan beberapa pihak, seperti Ockto Baringbing dan Himawan Pandu. Selain itu, tentu saja ada kedua orang tua yang selalu memberi dukungan kepada Rizky.

Rossa merasa sangat senang karena akhirnya komik karya putranya itu resmi dirilis. Perasaan senang Rossa itu semakin bertambah karena acara perilisan komik Elektrichka tersebut dihadiri oleh banyak pihak khususnya para penggemar komik. 

"Cukup kaget terutama tadi banyak komunitas komiknya yang datang dan dukung. Selamat ya kakak," kata Rossa kepada Rizky.

Perasaan yang sama juga diraskan Yoyo. Ia merasa terkejut dan bangga karena akhirnya komik karya anaknya itu bisa dirilis, terlebih selama proses pembuatannya, Rizky tidak terlalu membocorkan banyak informasi terkait komiknya itu kepada sang ayah. Rizky ingin memberi kejutan. 

Usai 15 Tahun Cerai, Yoyo Ngaku Masih Sayang Sama Rossa! Netizen Saranin Rujuk

"Dan ini hari ini hari yang indah buat saya, terutama karena karya pertamanya Skyler bisa dirilis, Elektrichka. Selamat ya, senang banget. Gak nyangka juga dia punya bakat menulis," kata Yoyo.

Kemudian, Yoyo tampak tidak bisa menahan rasa haru saat Rizky mengungkap bahwa ia ingin menjadikan momen perilisan komiknya itu sebagai momen spesial untuknya dengan orang tua. 

Ramai Dijodohkan, Ariel dan Rossa Akui Banyak Kesamaan: Kami Sefrekuensi dan Nyambung

"Aku pengin jadiin hari ini itu momen spesial," kata Rizky disambut haru Yoyo. 

"Bapak jangan nangis. Terharu. Terharu bapak," kata Rossa yang ikut merasa bangga. 

Rossa dan Ariel NOAH Bikin Baper Saat Tampil Bersama

"Terharu," kata Yoyo.

Rossa

Rossa Beberkan Riders Manggung, Apa Saja Permintaan Sang Diva?

 Rossa blak-blakan mengungkap riders atau permintaan khusus yang harus dipenuhi panitia yang mengundangnya untuk tampil manggung.

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2025