Hadapi Kulit Wajah Kering, Ini yang Dilakukan Ayu Ting Ting

Ayu Ting Ting
Sumber :
  • ist

VIVA Showbiz – Ayu Ting Ting, seorang selebriti terkenal, sangat peduli dengan penampilan fisiknya dan rutin menjalani perawatan kecantikan. Setiap bulan, ia selalu menyempatkan diri untuk melakukan treatment guna menjaga penampilan. 

Cegah Kulit Kering di Musim Hujan dengan 5 Langkah Mudah Ini!

"Minimal sebulan sekali. Karena ada banyak kegiatan, sebisa mungkin harus treatment," ungkap Ayu Ting Ting saat ditemui di kawasan Tanjung Duren, Jakarta, Sabtu, 15 Juni 2024. Scroll lebih lanjut ya.

Ayu mengakui bahwa dirinya memiliki masalah dengan kulit wajah yang kering. Oleh karena itu, ia selalu meminta perawatan khusus kepada dokter kecantikan untuk melembabkan kulit wajahnya setiap kali berkunjung. 

Hesti Purwadinata dan Enzy Storia Kompak Menolak Tua, Rutin Perawatan Ini Biar Wajah Kencang dan Segar

"Kalau aku tuh mukanya biasanya kering. Jadi tiap datang treatment, aku selalu bilang ke dokter, muka kering harus diapain. Ya dokter langsung treatment buat melembabkan muka aku," ujar Ayu Ting Ting.

Terpopuler: Alasan Kiky Saputri Gak Setuju Ayu Ting Ting dengan Billy Syahputra, Vadel Badjideh Bongkar Aib Lolly

Sebagai seorang publik figur yang sering tampil di layar kaca, Ayu merasa tidak mungkin mengabaikan perawatan kecantikan. Tuntutan pekerjaan membuatnya harus selalu tampil prima.

"Tuntutan kerjaan kan. Jadi harus selalu menampilkan yang terbaik," katanya.

Ayu Ting Ting dan Dokter Ellen

Photo :
  • ist

Kemajuan teknologi perawatan kecantikan memberikan kemudahan bagi Ayu Ting Ting dalam menjalani perawatan meski memiliki jadwal yang padat. Salah satunya adalah metode Onda Pro dari klinik Dermapro yang memungkinkan perawatan dilakukan dalam waktu singkat.

"Treatment ini hanya berlangsung sekitar 20 menit. Jadi pasien bisa langsung kerja dan berkegiatan," jelas Dokter Ellen yang menangani Ayu Ting Ting.

Dokter Ellen juga menyarankan agar Ayu meningkatkan frekuensi perawatan kecantikan seiring dengan kemajuan teknologi. Dokter tersebut mengingatkan potensi pengenduran kulit wajah jika jarang melakukan perawatan.

"Jangan sampai nunggu longsor atau kendur baru treatment," celetuk Dokter Ellen.

Mendengar saran tersebut, Ayu Ting Ting langsung merasa khawatir dan meraba-raba pipinya, tidak siap menghadapi kemungkinan pengenduran kulit wajah. "Masak sih, pipi gue longsor? Jangan sampai ya, dok," ucap Ayu Ting Ting dengan ekspresi cemas.

 

Ilustrasi Tank Merkava Israel

Tank Israel Tembaki Ruang Perawatan Medis di Gaza hingga Terbakar

Kendaraan militer Israel bergerak maju menuju Rumah Sakit Kamal Adwan di Gaza utara kemudian melepaskan tembakan dan melumpuhkan unit perawatan.

img_title
VIVA.co.id
18 Desember 2024