Desta Ternyata Masih Pajang Foto Natasha Rizky di Kamar, Belum Move On?
- Instagram @desta80s
VIVA Showbiz – Pernikahan 10 tahun pastinya memberikan banyak kenangan untuk Desta dan Natasha Rizky. Meski akhirnya bercerai dengan alasan tidak sejalan lagi, namun tak dipungkiri rasa sedih dan kesepian sering kali muncul ketika berada di rumah masing-masing.
Setelah setahun bercerai, Desta ternyata masih belum bisa melupakan sang mantan istri. Hal ini dibuktikan dari adanya foto-foto bersama Natasha Rizky dan anak-anak yang masih terpajang di dalam kamar pribadi Desta. Scroll untuk tahu cerita lengkapnya, yuk!
"Fotonya masih lengkap," kata Desta menunjukkan kepada Tora Sudiro, mengutip video Instagram @lookaatme.id, Kamis 23 Mei 2024.
"Semua foto-foto masih ada tuh," tambahnya.
Tora Sudiro yang mendengar pernyataan Desta itu lantas bercanda dengan menawarkan aplikasi edit foto yang bisa untuk menghilangkan objek di dalam gambar. Tetapi, Desta justru menolak dan mengaku tak bisa menggunakannya.
Desta kemudian mengalihkan pembicaraan pada kostum-kostum superhero yang menjadi dresscode dalam pertemuan geng The Prediksi. Desta mengaku heran kenapa teman-temannya punya ide memakai kostum aneh untuk pertemuan mereka. Padahal, Desta sendiri masih punya banyak masalah yang harus ia pikirkan.
"Ngapain sih ide begini-begini tuh buat apa gitu? Banyak masalah lain yang harus gue pikirin," kata Desta.
"Apa contohnya Sta?" tanya Tora Sudiro.
"Masalahnya? Lu nggak tahu gue cerai apa gimana sih?" jawab Desta santai.
Diugkapkan oleh bapak tiga anak itu bahwa ia memang tak pernah menunjukkan kesedihan di hadapan publik meskipun punya banyak masalah rumah tangga. Tetapi, Desta mengaku suka menangis ketika sendirian.
"Tapi gue tidak pernah menghadapinya dengan kesedihan sebetulnya. (Tapi) nangis aja," ujarnya.
Desta juga sering mengalihkan pikiran sedihnya dengan berkegiatan di luar rumah. Sebab, rasa sedih itu kerap muncul ketika ia pulang ke rumah namun tak ada istri dan anak-anak yang menyambutnya lagi.
"Ini setiap hari kalau gua balik tuh sendiri, makanya gue tuh kadang-kadang pergi ke luar, ke mana, biar pulang tuh capek, tinggal tidur," jelas Desta.
"Gading kan gitu karena takut setan di rumahnya," kata Tora Sudiro.
"Kalau gue takut sedih," timpal Desta lagi.
Sebagaimana diketahui, Desta dan Natasha Rizky resmi bercerai pada 19 Juni 2023 lalu. Dari pernikahan itu, mereka telah dikaruniai 3 orang anak.