Agnez Mo Dikecam Terciduk Minum Starbucks yang Sedang Diboikot, Netizen: All Eyes On Rafah

Agnez Mo
Sumber :
  • IG @agnezmo

VIVA Showbiz – Baru-baru ini Agnez Mo menjadi sorotan publik setelah melakukan siaran langsung di Instagram dan terciduk sambil meminum kopi Starbucks. Seperti diketahui, produk kopi itu tengah diboikot oleh sebagian masyarakat karena perusahaan tersebut mendukung Israel dalam konflik dengan Palestina. Sontak saja, hal ini memicu beragam reaksi dari netizen yang mendukung perjuangan Palestina.

Trump Janji Selesaikan Perang di Ukraina dan Palestina dengan Cara Ini

Dalam siaran langsung yang diunggah, Agnez Mo terlihat sedang menikmati kopi dari gelas dengan sedotan hijau yang menjadi ciri khas Starbucks. Saat itu, dia sedang menjalani sesi makeover dan berinteraksi dengan para penggemarnya. Namun, perhatian netizen langsung tertuju pada pilihan minuman yang ia konsumsi. Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya. 

UNIFIL Sebut Markasnya di Lebanon Selatan Dihantam Peluru Artileri

Banyak netizen yang memberikan komentar kecewa di postingan Agnez Mo. Beberapa dari mereka mengungkapkan kontra mereka terhadap pilihan sang penyanyi yang minum kopi dari merek pendukung Israel. Salah satu komentar yang banyak muncul adalah "All Eyes On Rafah," yang disertai dengan emoji semangka.

Kalimat "All Eyes On Rafah" sendiri adalah seruan untuk mengingatkan publik akan kekejaman yang terjadi di Rafah, Gaza, Palestina. Netizen berharap agar orang-orang tidak mengabaikan situasi sulit di sana dan tetap memberikan perhatian pada perjuangan rakyat Palestina. Beberapa netizen mengungkapkan kekecewaan mereka dengan berhenti mengikuti Agnez Mo di media sosial dan menghapus lagunya dari daftar putar mereka. 

Militer Israel Bantai 28 Warga Gaza Lagi, Jumlah Korban Lampaui 43.700

“All Eyes On Rafah.”

"Starbucks...??? Oke, selesai sudah.”

"Jelas banget cup-nya... Saya sudah unfollow dan akan hapus semua lagunya dari playlist saya... Kecewa.”

“Starbuck gak tu.”

"Huuuuhh minumnya Starbucks.”

“#freepalaestine shame on you!!!#boikotstrabucks #boikotprodukisrael.”

“Kenapa harus starbuck? Apa sekelas agnezmo tidak tau berita palestina? Disaat seluruh dunia gencar aksi boikot produk israel ????. Wow.”

Meski sudah banyak komentar yang masuk, hingga saat ini Agnez Mo belum memberikan tanggapan resmi terkait hal tersebut. Postingan yang baru diunggah beberapa jam lalu tersebut telah mendapatkan lebih dari 700 komentar di kolom komentarnya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya