Sederet Selebriti yang Jadi Bridesmaid Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian

Tiara Andini, Ziva Magnolya, Keisya Levronka di Pernikahan Rizky dan Mahalini
Sumber :
  • Instagram

VIVA ShowbizKabar bahagia baru saja datang dari penyanyi Mahalini Raharja dan Rizky Febian. Keduanya resmi menyandang status sebagai pasangan suami istri pada Jumat, 10 Mei 2024.

Tersentuh Banget! Cassandra Lee Bacakan Speech Berisi Doa dan Harapan di Pernikahan Beby Tsabina

Pernikahan tersebut diketahui digelar di Hotel Raffles Jakarta, Kawasan Kuning, Jakarta Selatan. Sejak beberapa waktu belakangan, pelantun lagu Satu Tuju ini memang tak lepas dari sorotan publik. Mulai dari awal prosesi pertunangan, rangkaian menjelang hari pernikahan, hingga hari ini resmi menjadi pasangan suami istri, Mahalini dan Rizky Febian tak lepas menyita perhatian dan ramai menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Selain rangkaian acara, sosok selebriti maupun penyanyi Tanah Air yang didapuk menjadi bridesmaid dalam pernikahannya itu juga tak kalah menarik perhatian.  Rupanya dalam hari bahagianya tersebut, pelantun lagu Melawan Restu ini turut mengundang para sahabat terdekat untuk mendampinginya sebagai bridesmaid.

Marion Jola Akui Pernah Cemburu dengan Mahalini, Lyodra dan Ziva, Kenapa?

Diketahui melalui berbagai unggahan video maupun foto yang viral di media sosial, terlihat sejumlah artis yang hadir sebagai bridesmaid ke pernikahan Mahalini dan Rizky Febian. Lantas, siapa saja mereka? Scroll untuk baca artikel selengkapnya berikut ini.

Idol K-Pop Sorn CLC Jadi Bridesmaid Beby Tsabina, Netizen: Kirain Salah Lihat

Tiara Andini, Ziva Magnolya, dan Keisya Levronka

Pertama ada nama penyanyi cantik Tiara Andini. Bersama dengan kedua sahabat lainnya, yakni Keisya Levronka dan Ziva Magnolya, ketiganya didapuk menjadi bridesmaid di pernikahan sahabatnya Mahalini Raharja dan Rizky Febian yang digelar pada hari ini Jumat, 10 Mei 2024.

Kehadiran Tiara Andini dibagikan melalui berbagai unggahan video yang viral di media sosial, salah satunya akun @minee0666. Dalam unggahan video tersebut, terlihat jebolan Indonesian Idol ini tampil kompak dengan mengenakan kebaya modern berwarna peach. Baik Tiara Andini, Ziva, dan Keisya tampil cantik dengan hiasan rambut yang dicepol modern.

Lyodra Ginting

Menjadi salah satu penyanyi jebolan Indonesian Idol, bisa dipastikan pernikahan Mahalini dan Rizky Febian bakal banjir rekan-rekan Mahalini di ajang tersebut. Diduga kuat, rekan seangkatannya di Idol, seperti Lyodra Ginting, Ziva Magnolya, hingga Tiara Andini menjadi salah satu bridesmaidnya.

Diketahui dari unggahan video yang beredar, salah satunya dibagikan akun TikTok @nyaya.nyunyu, di kesempatan berbeda sebelum hari pernikahan itu tiba Lyodra tak mengelak pun membenarkan. 

Dalam unggahannya itu, ia hanya meminta penggemar untuk bersabar menyaksikan acara pernikahan Mahalini dan Rizky Febian besok. Namun, melalui unggahan video atau foto yang baru-baru ini beredar memperlihatkan momen ketiga penyanyi jebolan Indonesia Idol tanpa adanya sosok Lydoran. Sontak saja  keberadaan Lyodra Ginting dipertanyakan, yang juga dikabarkan akan menjadi bridesmaid Mahalini Raharja di hari pernikahannya. 

Aaliyah Massaid

Aaliyah Massaid

Photo :
  • Instagram

Berikutnya ada nama kekasih Thariq Halilintar yang turut serta dalam pernikahan Mahalini dan Rizky Febian. Diketahui dari unggahan Instagram pribadinya, wanita yang disapa Aal ini membagikan undangan pernikahan milik Mahalini Raharja. Dalam undangan itu Mahalini meminta Aaliyah Massaid untuk menjadi bridesmaid di hari pernikahannya hari ini. Selain itu, Aaliyah juga membagikan potret kebersamaannya dengan pasangan suami istri itu ke unggahan Instagram Storynya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya