Sebut Kantongi Bukti Perselingkuhan Andrew Andika, Istri: Bukan Cuma 1 atau 2

Andrew Andika
Sumber :
  • Instagram Andrew Andika

VIVA Showbiz – Pesinetron Andrew Andika diduga telah berselingkuh dengan banyak perempuan selama pernikahannya dengan Tengku Dewi. Kabar perselingkuhan ini pertama kali dibongkar oleh Tengku Dewi di Instagram, di mana ada banyak netizen yang melaporkan perselingkuhan itu kepadanya.

Sang istri mengungkapkan bahwa ia sudah menyerah dengan rumah tangganya karena masalah perselingkuhan ini bukan kejadian yang pertama kali. Sayangnya, Tengku Dewi enggan membeberkan siapa saja sosok perempuan yang menjadi orang ketiga di rumah tangganya. Scroll untuk tahu cerita lengkapnya, yuk!

"Aku nggak bakal spill perempuannya ya, karena bukan cuma 1 atau 2 sih," tulis Tengku Dewi di Instagram Story, dikutip Rabu 8 Mei 2024.

Tengku Dewi mengaku sudah mengantongi sejumlah bukti perselingkuhan suaminya. Mulai dari foto berpelukan, bukti transferan, chat mesra, hingga momen nge-gym dan kencan bareng di luar rumah.

Andrew Andika dan Tengku Dewi

Photo :
  • IG @tengkudewiputri_tdp

Tengku Dewi yang dulunya merasa sakit hati ketika tahu suaminya berselingkuh kini sudah bisa lebih menahan emosinya. Ia hanya menertawakan perbuatan Andrew Andika itu karena terjadi berulang kali.

Dari masalah ini, Tengku Dewi jadi belajar untuk tidak mengabaikan hal-hal kecil yang diperingatkan oleh orang di sekitarnya.

"Sekali lagi pelajaran sih buat aku juga. Jangan meng-ignore hal-hal yang sudah ditunjukkan sama Tuhan," kata Tengku Dewi.

Pria di Jaktim Diculik 4 Orang Ngaku Polisi, Diminta Tebusan Miliaran

Alasan akhirnya ia berani membongkar masalah ini ke publik tidak lain karena merasa lelah menghadapi suaminya. Andrew Andika sudah beberapa kali meminta maaf dan berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya, namun semua itu terbukti diingkari.

"Aku capek memaafkan, aku capek diselingkuhin, dan aku nggak mau luluh lagi. Mungkin jalannya, doakan aku kuat ya. Bismillahirahmanirrahim," ujar Tengku Dewi.

Terpopuler: Istri Pertama Pak Tarno Bingung ke Mana Uang Donasi Raffi Ahmad, Deretan Artis yang Dihubungi Fico Fachriza

Tengku Dewi mengaku selalu menjaga aib sang suami dengan kebiasaan selingkuhnya. Bahkan ia masih berusaha berpikir positif dan menganggap Andrew Andika khilaf dengan perbuatannya. Lambat laun, Tengku Dewi merasa perbuatan suaminya itu semakin parah dan tidak bisa ditoleransi lagi.

Suami Siti Badriah Masuk RS, Sakit Apa?

Tengku Dewi mengakui bahwa selama ini mungkin rumah tangganya terlihat adem ayem, namun semua itu karena dirinya yang menahan agar keburukan sang suami tidak sampai diketahui banyak orang.

"Orang liat like happy family, ya happy sih dia sebagai orangtua, suami, oke banget. Tapi ya gitu, tukang selengki. Nggak deh, saya menyerah," tutupnya.

Roy Kiyoshihttps://thumb.viva.co.id/media/frontend/thumbs3/2023/02/10/63e5a21c144f0-roy-kiyoshi_663_372.jpg

Roy Kiyoshi Sebut Dua Aktris Inisial A dan S Terlibat Perselingkuhan di Tahun 2025: Berujung Cerai

Dalam sebuah tayangan di kanal YouTube-nya, Roy Kiyoshi memprediksi adanya goncangan rumah tangga yang akan dialami oleh dua aktris senior Indonesia pada tahun 2025.

img_title
VIVA.co.id
3 Januari 2025