Mahalini akan Jadi Mualaf? Tempat Pernikahan dengan Rizky Febian Terungkap

Mahalini.
Sumber :
  • VIVA/Aiz Budhi

JAKARTA  – Kabar bahagia datang dari pasangan kekasih Rizky Febian dan Mahalini. Tidak lama lagi, keduanya akan melepas masa lajang dan menikah. Sebelum acara bahagia itu digelar, terlebih dahulu pada 5 Mei 2024, diselenggarakan upacara Dharma Suaka dan Mepamit.

Resmi Dinikahi Ayus, Akun Instagram Nissa Sabyan Auto Digeruduk Netizen

Upacara tersebut diselenggarakan di kediaman Mahalini yang berada di Bali. Rizky Febian bersama keluarga, khususnya sang ayah, Sule terbang ke Bali untuk hadir langsung dalam acara itu. Foto-foto yang menampilkan momen bahagia itu diunggah Sule ke Instagram pribadinya.

"Hari ini, Minggu, 5 Mei 2024, Rizky Febian dan Mahalini Raharja telah melangsungkan upacara adat Dharma Suaka di Kediaman Mahalini. Dalam pelaksanaan Dharma Suaka, calon mempelai pria meminta izin meminang (ngidih) pada keluarga calon mempelai wanita untuk melangkah ke jenjang selanjutnya," tulis Sule sebagai caption dalam unggahannya itu dikutip VIVA, Senin, 6 Mei 2024.

Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah, Ini Mahar Sederhana yang Dipilih Keduanya

"Acara dilanjutkan dengan upacara Mepamit, yang bermakna calon pengantin wanita (pradana) meminta izin kepada para leluhurnya untuk menikah dan selanjutnya menjadi tanggung jawab calon pengantin pria (purusha) dan keluarganya di masa depan," tambahnya.

Sah! Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah, Netizen: Pelakor Versi Syariah

Diungkap Sule, acara tersebut menjadi pembuka rangkaian prosesi yang lainnya. "Rangkaian acara hari ini akan menjadi pembuka rangkaian prosesi lainnya sebelum menuju hari pernikahan nanti," tulis Sule. 

Dalam konten di channel YouTube SL MEDIA, Sule mengungkap rasa syukur lantaran prosesi upacara tersebut berjalan dengan lancar.

"Alhamdulillah guys semua sudah selesai. Jadi ini itu adalah acara Mepamit, pamitan dari keluarga dan juga leluhurnya Lini (Mahalini)," kata Sule dikutip VIVA.

Dalam kesempatan itu, Sule juga mengungkap bahwa Mahalini akan memeluk agama Islam atau menjadi seorang mualaf dan sudah diizinkan. Sule juga menjelaskan bahwa acara pernikahan Rizky Febian dengan Mahalini, akan digelar di Jakarta. 

"Bahwasannya Lini akan berpindah agama dan sudah diizinkan dan Lini sudah diperbolehkan untuk menikah secara agama kami (Islam) nanti di Jakarta," kata Sule.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya