Gaga Muhammad Dikabarkan Bebas, Kakak Kandung Laura Anna: Biarkan Saja

Greta Irene.
Sumber :
  • Instagram @gretairn.

Jakarta – Kayak kandung mendiang Laura Anna, Greta Iren menanggapi terkait dengan kabar bebasnya Gaga Muhammad dari penjara seperti yang baru-baru ini viral di media sosial X. Mendengar kabar tersebut, Iren, panggilan akrabnya, membenarkan bahwa matan kekasih adiknya itu memang sudah keluar dari penjara. 

Mantan Tahanan Termuda Palestina Blak-blakan Ungkap Pengalaman Mengerikan di Penjara Israel

Hal itu diungkap Greta Iren melalui unggahan di Instagram Story-nya saat banyak netizen yang mengirim direct message (DM) terkait kabar Gaga Muhammad bebas dari penjara. Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya. 

Terdakwa Rudapaksa Putri Kandung Dibebaskan Hakim Pengadilan Negeri Serang

Menanggapi banyaknya DM yang masuk, Iren pun membenarkan bahwa Gaga memang sudah dibebaskan dari penjara. Selebgram berusia 25 tahun tersebut juga tampak pasrah dengan apa yang sudah terjadi. 

“DM aku full sekali hahah jawabannya iya guys biarkan saja yahh mau gimana lagi,” tulis Greta Irene yang dikutip dari akun Instagramnya @gretairn pada Selasa, 30 April 2024. 

Viral Agus Buntung Kasus Pelecehan Seksual Mengeluh Tak Nyaman di Penjara, Warganet: Emosi!

Gaga Muhammad.

Photo :
  • Instagram @gagamuhammad

Setelah itu, Iren mengatakan bahwasanya memang seperti itulah prosedur hukumnya atas kasus yang terkait dengan kecelakaan mendiang sang adik. Iren juga mengatakan bahwa yang terpenting adalah bahwa saat ini Laura Anna sudah tenang di alam yang berbeda. 

“Sabar yah semuanya memang begitu prosesnya yg penting sekarang Lauranya kan udah tenang,” tambahnya. 

Seperti diketahui, baru-baru ini warganet dikejutkan dengan berita tentang Gaga Muhammad yang disebut-sebut telah keluar dari penjara jauh sebelum masa hukumannya berakhir. Kabar mengenai pembebasan Gaga Muhammad ini tersebar luas di platform X (sebelumnya Twitter).

Melalui akun dengan nama @mbakrystall di platform X, yang diunggah pada Senin, 29 April 2024, ia mengungkapkan rasa terkejut saat mengetahui bahwa Gaga diduga telah bebas dari penjara. 

Hal ini terlihat dari Gaga yang sudah bisa membuat Story di akun Instagramnya. Dalam unggahan akun tersebut, terlihat Gaga mengajak orang untuk bermain bersama (mabar) dalam permainan Mobile Legends (ML) dan juga membagikan foto sebuah pohon, seolah-olah sebagai tanda bahwa ia sudah keluar dan bebas.

“Serius ini gaga muhammad udh keluar dari penjara???” keterangan yang ditulis akun  @mbakrystall di X.

Padahal, seharusnya selebgram tersebut masih harus menjalani sisa masa hukumannya yang belum mencapai 4,5 tahun. Namun, sebelum masa hukumannya berakhir, Gaga sudah keluar dari penjara dalam waktu dua tahun.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya