Polisi Serahkan Selebgram Chandrika Chika ke BNNK Jaksel soal Kasus Narkoba, Mau Rehab?

Chandrika Chika
Sumber :
  • IG @chndrika_

Jakarta – Wakil Kepala Satuan (Wakasat) Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan, Ajun Komisari Polisi Rezka Anugras mengatakan bahwa Selebgram Chandrika Chika bersama lima tersangka dugaan kasus narkoba lainnya dibawa ke Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Jakarta Selatan. Apakah mau di rehabilitasi?

Apa Motif Chandrika Chika Lakukan Dugaan Penganiayaan?

Rezka menjelaskan bahwa keenam tersangka dugaan kasus narkoba berupa liquid ganja itu hendak mengajukan assesment rehabilitasi. Hal itu merujuk pada permintaan keluarga Chandrika Chika. Scroll lebih lanjut ya.

"Jadi selanjutnya karena sudah ada permohonan paketan dengan permohiham rehabilitasi jadi kita juga sudah bersurat ke BNN untuk assesment dibawah naungan BNN Kota Jakarta Selatan," ujar AKP Rezka Anugras kepada wartawan, Kamis 25 April 2024.

Deretan Kontroversi Chandrika Chika, Kasus Narkoba Hingga Dugaan Penganiayaan

Rezka menjelaskan bahwa saat ini keenam tersangka itu tengah berada di BNNK Jakarta Selatan. 

Dimintai Keterangan, Polisi Sebut Korban Dugaan Penganiayaan Chandrika Chika Masih Merasakan Sakit

"Untuk hasil nanti kita akan bicara lagi," kata Rezka.

Sebelumnya, Keluarga Chandrika Chika menyambangi Polres Metro Jakarta Selatan untuk menjenguk sang putri, pada Rabu malam 24 April 2024. Usai menjenguk, ayah Chandrika Chika, Jusman, angkat bicara mengenai simpang siur terkait dengan kasus penyalahgunaan narkoba yang menjerat putrinya.

Chandrika Chika.

Photo :
  • Instagram @chndrika

Termasuk soal pernyataan pihak kepolisian yang menyebut Chandrika Chika sudah menggunakan barang haram tersebut selama satu tahun. Dengan tegas Jusman menyebut bahwa putrinya itu baru mengenal barang haram tersebut saat terjadi proses penangkapannya beberapa hari lalu. 

“Enggak itu salah. Hanya peristiwa kemarin. Ambil berita langsung dari sumbernya,” kata dia dikutip dari tayangan YouTube Intens Investigasi. 

Lebih lanjut, Jusman juga meminta awak media untuk mengecek faktanya. Salah satunya dengan memeriksa berita acara pemeriksaan atau BAP yang tidak menyatakan demikian.

“Liat BAP-nya enggak ada setahun. Enggak, ini baru ini pertama kali,” ungkap dia. 

Jusman menegaskan putrinya baru pertama kali menggunakan barang haram itu. Dia juga menjelaskan bahwa anaknya pun tidak tahu pods yang dibawa temannya ternyata berisi cairan yang mengandung narkoba. 

Satnarkoba Polres Metro Jakarta Selatan menangkap Selebgram Chandrika Chika dan 5 temannya di sebuah hotel di Setiabudi, Jakarta Selatan lantaran melakukan pesta narkoba jenis ganja.

Photo :
  • VIVA.co.id/Andrew Tito

“Enggak ada. Baru ini saja. Iya (baru pertama kali). Enggak ada pertemanan biasa saja. Ada teman yang bawa itu pods itu, yang bawa kandungan itu. Enggak enggak (Chika tidak tahu ada narkoba),” ungkapnya. 

Jusman dan keluarga yang menjenguk pada Rabu malam juga meminta doa kepada masyarakat untuk putrinya yang saat ini tengah berurusan dengan pihak kepolisian. 

"Minta doanya aja buat Chika ya. Kondisinya Chika Alhamdulillah baik,” kata dia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya