Ajak Pacar Temui Keluarga di Momen Lebaran, Wika Salim Bakal Nikah Tahun Ini?

Wika Salim
Sumber :
  • IG @wikasalim

VIVA Showbiz – Pedangdut Wika Salim mengajak serta sang kekasih, Max Adam ke tengah-tengah keluarganya di momen Idul Fitri atau Lebaran 2024. Wika mengunggah foto yang menampilkan kebersamaannya dengan keluarga dan juga Max Adam di momen Lebaran tersebut. 

Pada saat ditemui awak media, Wika mengaku merasa senang lantaran di momen Lebaran tahun ini karena membawa serta sang kekasih ke tengah-tengah keluarganya. Wika merasa sangat bersyukur. Scroll lebih lanjut ya.

"Momen lebaran Alhamdulillah senang, karena kan biasanya, kakak tuh sama suami sama istri, pasangan. Biasanya aku sendiri, tapi kemarin Alhamdulillah, ada temennya di sebelah, seneng lah, udah ada nambah personel satu," kata Wika Salim di kawasan SCBD Jakarta, Rabu, 17 April 2024.

Kemudian, wanita kelahiran Bogor itu juga mengaku bahwa keluarganya sudah memberi dukungan kepada hubungan asmaranya dengan Max Adam. Pihak keluarga memberi dukungan terlebih prosesnya mengarah ke kebaikan. 

"Kalau keluarga dukung, yang penting arahnya baik, positif, pasti dukung," kata Wika Salim.

Wika memahami bahwa saat ini usianya sudah tidak muda lagi, maka dari itu saat menjalin hubungan asmara dengan Max Adam, dirinya sudah memiliki target untuk melangkah ke jenjang pernikahan. Namun, Wika belum mau blak-balakan mengungkap hal tersebut. 

"Insyaa Allah, kan sudah tua juga, sudah 30 tahun, 32 malah. Ya sekarang maunya ya santai tapi ada targetnya. (Target) nanti dikabarin, kalau sekarang masih obrolan kami berdua aja," kata Wika Salim.

Diduga Terlilit Pinjol, Satu Keluarga Ditemukan Tewas Bunuh Diri di Ciputat

Wika Salim

Photo :
  • Ist

"Masih rahasia, kalau dibongkar, enggak rahasia lagi. Pokoknya nanti kalau ada kabar baik, pasti dikabarin," tambahnya.

Disebut Family Goals oleh Netizen, Fadil Jaidi Ingin Ubah Mindset Masyarakat Soal Keluarga

Saat ditanya apakah akan melangkah ke jenjang pernikahan di tahun 2024 ini? Wika tidak mengiyakan dan juga tidak membantah. Ia hanya meminta doa terbaik.

"Doain saja," katanya.

Begini Cara Liburan Akhir Tahun Bersama Keluarga, Dijamin Gak Bikin Kantong Jebol
Ilustrasi persahabatan lawan jenis

Mau Persahabatan Abadi? Rahasia Mengapa Teman Lama Selalu Ada

Pernah bertanya-tanya kenapa teman lama tetap menjadi bagian penting dalam hidupmu? Penelitian menunjukkan bahwa perubahan tujuan sosial sepanjang hidup memengaruhi......

img_title
VIVA.co.id
18 Desember 2024