Ayah Ojak Beberkan Rencana Pernikahan Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana

Ayu Ting Ting dan Muhammad Fardhana.
Sumber :
  • Instagram @ayutingting92.

DEPOK – Pedangdut Ayu Ting Ting beberapa waktu lalu telah resmi dilamar oleh Muhammad Fardhana atau Dhana yang berprofesi sebagai anggota TNI berpangkat Lettu. Setelah resmi lamaran, kapan Ayu dan Dhana akan menikah?

Billy Syahputra Diisukan Dekat dengan Ayu Ting Ting, Peramal Ini Ungkap Perasaan Billy yang Ternyata…

Ditemui saat momen Lebaran pada Rabu, 10 April 2024, ayahanda dari Ayu Ting Ting, Abdul Rozak atau akrab disapa Ayah Ojak angkat bicara terkait kapan acara pernikahan anaknya dengan Dhana akan digelar. Scroll untuk tahu cerita lengkapnya, yuk!

Diungkap Ayah Ojak, Ayu rencananya akan menikah jika Dhana sudah selesai menjalankan tugasnya. Diketahui, Dhana saat ini tengah menjalankan dinas di Papua.

Pria dari Jambi Nekat Lamar Pacar ke Solo Bareng Keluarga, Berakhir Ditipu dan Terlantar di Jalan

"Nunggu dia (Dhana) kembali dari bertugas dulu. Insyaa Allah, kalau (pulang) cepat lebih bagus. Tapi kalau dinas kan lebih lama," kata Ayah Ojak di kawasan Depok, Jawa Barat.

Keluarga Ayu Ting Ting

Photo :
  • Tangkapan layar
Dapat Hadiah Ulang Tahun dari Ayu Ting Ting, Ivan Gunawan: Cewek Depok Mah Beda Boss!

Ayah Ojak sendiri tampaknya belum tahu kapan Dhana selesai bertugas. Sebagai calon mertua, ayah Ojak  berharap Dhana selalu berada dalam kondisi sehat dan selamat.

"Semoga anaknya sehat, selamat, makanya kita minta doanya," kata Ayah Ojak.

Lantas, di mana acara bahagia Ayu dan Dhana itu akan digelar? Saat ditanya, Ayah Ojak mengaku belum tahu. Sebagai seorang ayah, ia hanya berdoa agar semuanya diberi kelancaran.

"Insya Allah, belum pasti di mana. Karena ayah pun enggak terlalu ini, yang penting bisa lancar," ucap Ayah Ojak.

Hubungan Ayu dan Dhana akhir-akhir ini memang kerap mencuri perhatian. Baru-baru ini, pelantun single Alamat Palsu itu mengunggah foto yang menampilkan kebersamaannya dengan sang calon suami.

Dalam foto itu, Ayu dan Dhana tampak serasi mengenakan busana dengan warna senada. Keduanya duduk di atas sofa dan sama-sama tersenyum ke arah kamera. Keduanya berpose romantis, Ayu nempel ke Dhana, Dhana tampak memegang tangan calon istrinya itu.

"Ramadhan penuh (emoji hati ungkapan cinta)," tulis Ayu Ting Ting di Instagram.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya