Bikin Ngakak, Anji Jadi Korban Salah Sasaran Dikira Enji Eks Suami Ayu Ting Ting
- VIVA.co.id/Nuvola Gloria
VIVA Showbiz – Penyanyi yang juga merupakan mantan vokalis band Drive, Anji Manji belum lama ini rupanya sempat menjadi korban salah sasaran cibiran netizen. Ya, momen kocak tersebut pun rupanya tak segan diungkap Anji di media sosial.
Ternyata, Anji dikira oleh salah seorang netizen merupakan sosok mantan suami Ayu Ting Ting dan ayah kandung dari Bilqis Khumairah Razak, yakni Enji Baskoro.
Insiden salah sasaran itu terjadi lantaran nama Anji Manji dinilai mirip dengan Enji Baskoro. Yuk lanjut scroll artikel selengkapnya berikut ini.
Sontak, hal itu pun langsung dipublikasi oleh Anji dengan gaya yang unik dan bikin para penggemarnya auto ngakak melihat momen tersebut.
Ya, momen ‘zonk’ itu pun mendadak jadi sangat viral kala akun Instagram @lambeturah mengunggah dan menunjukkan foto Anji dan Bilqis, anak Ayu Ting Ting.
Netizen kemudian ramai-ramai menghujat Anji dan menudingnya telah meninggalkan Ayu dan Bilqis.
"Apa alasannya ya dulu ninggalkan Ayu Ting Ting kak? Sekarang Bilqis sudah tumbuh besar dan anggun manis lho," tegur seorang netizen.
Mengetahui hal tersebut, Anji langsung syok dan bingung. Ia pun menanggapi tudingan tersebut dengan memasang wajah sedih dengan menyertakan sebuah lagu,
"Haruskah ku jadi orang berbeda, hanya untuk membuat dirimu bahagia, Jangan lakukan hatiku bisa tertekan," bunyi lagu itu, seperti dikutip laman JagoDangdut.
Di kolom komentar, Anji juga menuliskan respons lucu dengan mengatakan bahwa dirinya memang mirip dengan Enji Baskoro saat botak.
"Waktu botak emang agak mirip sih ya.. Maap," tulis Anji.
Sontak saja, postingan tersebut langsung menarik perhatian warganet. Banyak yang beranggapan kejadian salah sasaran itu seperti lagu Ayu Ting Ting berjudul 'Alamat Palsu'.
"The real alamat palsu," tulis warganet.
"Ampun dah sama Netijen minim LITERASI ," sambung yang lain.
"Org indonesia klo pny hp & bs main medsos + nganggur... Serem jg y kelakuan nya," timpal netizen.
Sebagai informasi, Ayu Ting Ting pernah menikah dengan Enji Baskoro pada tahun 2013. Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai seorang putri bernama Bilqis Khumairah Razak.
Namun, pernikahan mereka kandas di tengah jalan dan Ayu Ting Ting memilih untuk membesarkan Bilqis seorang diri.