Alasan Zara Anak Ridwan Kamil Pilih Lepas Hijab

Ridwan Kamil dan putrinya Camillia Laetitia Azzahra atau Zara
Sumber :
  • Instagram @camilliazr

VIVA – Putri dari Ridwan Kamil dan Atalia Praratya, Camillia Laetitia Azzahra atau akrab disapa Zara telah membuat keputusan yang mengejutkan dengan memilih untuk melepas hijabnya. Keputusan ini tentu saja menarik perhatian netizen, namun Zara dengan tegas meminta agar orang tidak menyalahkan orang tuanya atas keputusan yang diambilnya tersebut.

Sindiran PDIP ke Riza Patria: Pelanggaran itu Diproses Hukum, bukan Disayembarakan

Ia menegaskan bahwa keputusannya telah melalui banyak pertimbangan dan diskusi dengan keluarganya sebelum akhirnya memutuskan untuk melepas hijab. Lantas, apa alasan Zara lepas hijab? Scroll ke bawah untuk simak artikel selengkapnya. 

Putri Ridwan Kamil, Camillia Laetitia Azzahra atau Zara

Photo :
  • Instagram @camilliazr
Kubu RK Bantah Kirim Karangan Bunga ke Pramono-Rano: Bisa Jadi Rano Karno

Dalam unggahan di akun Instagramnya, Zara menyampaikan bahwa keputusannya untuk melepas hijab adalah hasil dari proses berpikir yang panjang, termasuk dengan kedua orang tua dan keluarganya. 

"Hi semuanya, setelah banyak pertimbangan dan diskusi yang sangat amat panjang dan keluarga aku. Aku memutuskan untuk melepas kerudungku," tulis Zara di akun Instagramnya @camilliazr  yang dikutip pada Minggu, 7 April 2024.

Pramono-Rano Klaim Menang 1 Putaran, RK: Tunggu Hasil Resmi, Jika Sudah Final Kita Terima

Camillia Laetitia Azzahra atau Zara

Photo :
  • Instagram @camilliazr

Menurutnya, seorang Muslim yang baik, hal utama adalah melaksanakan ajaran agama dengan tulus dari dalam hati, bukan hanya sekadar tampilan dari luarnya saja.

“Karena bagi aku secara personal, seorang Muslim yang baik adalah mereka yang melakukan syariat ajaran agama dari hati. Bukan soal penampilan tapi soal hati yang bersih,” tambahnya. 

Ia mengaku bahwa tidak ingin hidup dalam kebohongan dan mengatakan bahwa ini adalah cara baginya untuk menjadi jujur dengan diri sendiri.

"Aku tidak suka membohongi orang lain karena aku pun tidak suka dibohongi maka dari itu ini adalah cara aku untuk jujur. Jadi jangan berekspektasi terlalu tinggi terhadap aku," tambahnya.

Meskipun alasan Zara untuk melepas hijabnya tidak dijelaskan secara rinci, banyak netizen yang menduga bahwa lingkungan tempatnya menempuh pendidikan di Newcastle University, Inggris, mungkin memainkan peran dalam keputusannya tersebut. 

Beberapa netizen menyarankan bahwa lingkungan yang mendukung sangat penting untuk menemukan jati diri, sementara yang lain berpendapat bahwa iman yang kuat sangat diperlukan dalam menghadapi pengaruh lingkungan sekitar. 

“pengaruh lingkungan Eropa ga sih.”

“Benar kata orang² bahwa lingkungan adalah suatu hal yg sangat berpengaruh terhadap apa yang menjadi tujuan.”

“Lingkungan ternyata emang ngaruh..kalau iman kita blm kuat.”

Banyak juga netizen yang menyayangkan keputusan Zara untuk melepas hijabnya lantaran menurut mereka berhijab merupakan suatu kewajiban dalam Islam, bukan pilihan.

“Pake kerudung itu bukan pilihan, karena itu sebuah kewajiban..”

“Ga ada alasan apapun yg bisa diterima sih menurut ku.”

“Berhijab bukan pilihan sayang,berhijab itu kewajiban.”

Presiden RI ke-7 Jokowi bertemu dengan cagub Jakarta nomor urut 01 Ridwan Kamil

Respons Jokowi soal Ridwan Kamil Kalah dengan Pramono Versi Quick Count Sementara

Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 3, Anung-Rano Karno unggul dari dua pasangan calon lainnya berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count sementara.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024