Hubungan Ria Ricis dan Teuku Ryan Renggang Lagi Disebut Gegara Omongan Pengacara

Ria Ricis dan Teuku Ryan
Sumber :

VIVA Showbiz – Teuku Ryan dengan tegas membantah telah menuntut hak asuh anak sekaligus nafkah dari pihak Ria Ricis. Mengingat posisinya sebagai kepala keluarga, sudah menjadi hal yang lumrah jika Teuku Ryan lah yang harus memberikan nafkah kepada istri dan anaknya. Namun, narasi tentang dugaan tuntutan hak asuh anak dan nafkah itu justru dilontarkan oleh pengacara Ria Ricis.

Tanggapan Dinar Candy Usai Isu Ditalak Cerai Ko Apex Viral

Lewat pengacaranya, Dedi Rizal Armidi, Teuku Ryan disebut sangat menyayangkan kabar miring tentang dirinya belakangan ini. Akibatnya, kini hubungan Teuku Ryan dan Ria Ricis kembali merenggang padahal sebelumnya mereka mulai menunjukkan titik terang. Scroll untuk tahu info lengkapnya, yuk!

"Saya diperlihatkan sama Ryan, bahwa ini hubungan mereka mulai baik awalnya. Tadinya awalnya mau ngajak ngopi lah, apa segala macam. Cuma karena video itu, akhirnya jadi renggang lagi," kata Dedi Rizal Armidi, di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu 27 Maret 2024.

Ria Ricis Klarifikasi Isu Operasi Plastik, Ungkap Alasan Penampilannya Berubah

Teuku Ryan dan Ria Ricis

Photo :
  • Instagram

Meskipun nasib rumah tangganya masih dalam proses perceraian, tetapi komunikasi antara Teuku Ryan dan Ria Ricis disebut sudah semakin membaik. Bahkan, keduanya mulai bisa membicarakan banyak hal untuk mengembalikan keharmonisan seperti sedia kala.

Terpopuler: Ria Ricis Beri Uang dan Borong Dagangan Pak Tarno, hingga Aurel Hermansyah Diduga Ditipu Fico Fachriza

"Ryan itu sebelumnya lagi baik-baiknya sama Ricis. Lagi intens berkomunikasi untuk membicarakan banyak hal," ujarnya.

Sejak video pernyataan pengacara Ria Ricis soal tudingan miring itu viral, Teuku Ryan juga langsung buka suara di media sosialnya sambil menunggu iktikad baik dari pengacara Ria Ricis. Beruntung pihak Ria Ricis juga langsung memberikan klarifikasi dan mau mengakui kesalahan dari ucapannya yang terlanjur menggiring opini publik.

"Untungnya Bang Hendra respek. Kami sebagai pengacara memang kalau ada kesalahan akan selalu mengklarifikasi. Itu pun sudah dilakukan beliau,” kata Dedi Rizal Armidi.

"Sampai saat ini, Insya Allah Ryan masih bisa memaafkan," sambungnya.

Setelah masalah kecil ini berlalu, Teuku Ryan akan berusaha lagi mendekati Ria Ricis untuk mempertahankan rumah tangganya. Seperti diketahui, meskipun Teuku Ryan dengan tegas ingin tetap meneruskan pernikahannya, namun Ria Ricis justru mantap bercerai.

"Doakan saja supaya nanti bisa tetap berhubungan baik," kata Dedi.

Sebelumnya, nama Teuku Ryan kembali menjadi pembahasan netizen karena pernyataan dari pengacara Ria Ricis yang mengatakan bahwa pria asal Aceh tersebut mau meminta hak asuh anak sekaligus nafkahnya. Padahal, selama ini Teuku Ryan selalu menunjukkan itikad baik demi kembali bersama dengan Ria Ricis.

"Mereka meminta soal pengasuh anak dan biaya anak, nah itu bisa diartikan sendiri," kata pengacara Ria Ricis, Hendra K. Siregar.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya